Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pajak Mobil Baru Nol Persen

Pajero Sport Tidak Dapat Relaksasi PPnBM, Begini Komentar Bos Mitsubishi

Muslimin Trisyuliono - Selasa, 6 April 2021 | 21:20 WIB
All New Mitsubishi Pajero Sport facelift 2021.
istimewa
All New Mitsubishi Pajero Sport facelift 2021.

GridOto.com - Mitsubishi Pajero Sport tidak masuk dalam daftar mobil baru yang mendapat perluasan relaksasi Pajak Penjualan Atas Barang mewah (PPnBM) 50 persen yang mulai berlaku April 2021.

Menanggapi hal tersebut, Naoya Nakamura selaku Presiden Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mengaku kecewa dengan keputusan ini.

"Ketentuan relaksasi 2.500 cc, kami kecewa tidak termasuk dalam program relaksasi. Ini karena masalah local purchase atau lokal konten yang ada di Pajero Sport," ujar Nakamura dalam media gathering virtual, Selasa (6/4/2021).

Nakamura membeberkan pihaknya sudah berupaya meningkatkan local purchase untuk kendaraannya secara bertahap.

Baca Juga: Enggak Dapat Insentif PPnBM, Ini Strategi Mitsubishi Pertahankan Pasar Pajero Sport

Namun hingga kebijakan tersebut berlaku, pihaknya belum bisa mengikuti aturan yang diterapkan pemerintah yakni Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) minimal 60 persen.

Oleh sebab itu, ia pun meminta maaf kepada konsumen lantaran Pajero Sport merupakan model yang dinanti mendapat relaksasi PPnBM.

"Kami paham harus memikirkan konsumen yang saat ini ingin membeli Pajero Sport dengan harga yang lebih rasional. Untuk itu kami mohon maaf kepada konsumen karena Pajero Sport belum dapat masuk ke dalam relaksasi PPnBM ini," terangnya.

Meski begitu, pihaknya sudah menyiapkan promo menarik untuk konsumen yang ingin membeli Pajero Sport.

Baca Juga: Tidak Dapat Relaksasi PPnBM, Ini Penjelasan Mitsubishi Soal Kandungan Lokal Pajero Sport

"Tidak perlu khawatir karena sebagai gantinya kami MMKSI mulai sales program yang lebih baik lagi mulai dari April 2021. Khusus Pajero Sport tetap diuntungkan dengan program sales silahkan bisa dilihat melalui website dan bisa ditanyakan dealer langsung terkait program-program tersebut," pungkasnya.

Sekadar informasi, daftar kendaraan yang masuk perluasan PPnBM diatur dalam Keputusan Menteri Perindustrian Nomor 839 Tahun 2021.

Adapun diskon pajak sebesar 50 persen dari tarif normal akan diberikan pada masa pajak April - Agustus 2021.

Kemudian insentif 25 persen dari tarif normal pada masa pajak September - Desember 2021.

Baca Juga: Perluasan Insentif PPnBM Resmi Diberlakukan, Harga Toyota Kijang Innova Terpangkas Hingga Puluhan Juta Rupiah, Masih Ada Tambahan Diskon!

Sedangkan diskon pajak untuk segmen penggerak 4X4 dengan kapasitas mesin di atas 1.500 cc sampai dengan 2.500 cc, akan diberikan sebesar 25 persen pada masa pajak April hingga Agustus 2021.

Lalu diskon pajak sebesar 12,5 persen dari tarif normal pada masa pajak September - Desember 2021.

 

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa