Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampil Kekinian di Pusat Perbelanjaan, City Store Kedua Hyundai Resmi Dibuka di Jakarta Barat

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 8 Maret 2021 | 17:55 WIB
PT Hyundai Motors Indonesia bekerjasama dengan PT Sinar Inti Prima Jaya Perkasa Resmikan Hyundai City Store di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat.
Dok. HMID
PT Hyundai Motors Indonesia bekerjasama dengan PT Sinar Inti Prima Jaya Perkasa Resmikan Hyundai City Store di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat.

GridOto.com - Dalam rangka memperluas jaringan serta mendekatkan diri kepada konsumen, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi menghadirkan city store keduanya di pusat perbelanjaan Lippo Mall Puri, Jakarta Barat.

Bekerja sama dengan PT Sinar Inti Prima Jaya Perkasa, hadirnya city store tersebut secara tidak langsung menggenapkan total dealer Hyundai di Indonesia yang kini berjumlah 28.

Adapun City Store merupakan konsep global Hyundai, untuk memperluas dan mempermudah akses pelanggan yang tinggal di area perkotaan.

Baca Juga: Hyundai City Store, Konsep Baru Diler di Mal dari Hyundai Indonesia 

"Lokasi dealer yang strategis di tengah pusat perbelanjaan, membuat showroom ini dapat diakses oleh setiap pelanggan yang ingin melihat produk dan layanan kami di Hyundai City Store," ujar SungJong Ha, Presiden Direktur HMDI dalam siaran resmi yang diterima GridOto.com, Senin (8/3/2021).

"Dengan demikian, para pelanggan dapat mengunjungi showroom sekaligus menikmati waktu mereka di pusat perbelanjaan," lanjutnya.

Hyundai KONA Electric yang ditampilkan dalam Hyundai City Store Lippo Mall Puri.
Dok. HMID
Hyundai KONA Electric yang ditampilkan dalam Hyundai City Store Lippo Mall Puri.

Terletak di atas lahan seluas kurang lebih 120 meter persegi, Hyundai City Store Lippo Mall Puri tampil kekinian dengan beragam teknologi inovatif yang bisa ditemukan di area Ground Floor.

Hal itu dilakukan sebagai langkah brand asal Korea Selatan tersebut, untuk memberikan pengalaman berbeda serta rasa nyaman kepada setiap pengunjung yang datang.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa