Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ramai Tren Knalpot 'Nembak' Ala Mobil Balap, Ini Efek Negatifnya

Uje - Kamis, 3 September 2020 | 21:15 WIB
Shock belakang pakai Ohlins dan dipasang knalpot LeoVince
2banh.vn
Shock belakang pakai Ohlins dan dipasang knalpot LeoVince

GridOto.com - Saat ini ramai tren bikin knalpot motor jadi menenbak saat deselerasi ala mobil balap.

Baik pengguna tipe motor sport atau motor matic terkadang melakukan request ke bengkel agar knalpot mereka dibikin jadi nembak-nembak.

Tapi menurut bengkel justru bikin knalpot jadi nembak-nembak ini tentu bikin efek negatif buat mesin.

"Karena kita bengkel remap ECU belakangan ini ada yang request untuk bikin knalpot jadi nembak-nembak," buka Ery Subagyo dari DMS Tuning 71.

Baca Juga: Supaya Awet, Lakukan Hal Ini Dalam Merawat Visor Iridium di Helm Motor

"Knalpot jadi nembak itu berarti ada yang tidak sempurna dalam pembakaran, dia terlalu kering setting bensinnya makanya terjadi knocking atau nembak-nembak tadi," lanjut Ery.

"Padahal kita remap itu tujuannya untuk bikin pembakaran sempurna," tambahnya lagi.

"Simpelnya kalau di mobil balap, nembak-nembak atau istilahnya backfire itu biasanya karena anti lag di mesin-mesin turbo," lanjutnya.

"Saya sih tidak akan lakukan karena efeknya tentu negatif buat mesin apalagi kalau dalam kondisi standar," ungkapnya.

Cuma Dijual di Planet Ban, Ini Jenis Compound Ban Motor Planeto

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa