Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ini Alasan Pola Pergantian Gigi Motor MotoGP Kebalikan Motor Sport Biasa

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 12 Juni 2020 | 19:20 WIB
Pergantian gigi motor MotoGP
HRC
Pergantian gigi motor MotoGP

GridOto.com - Pergantian gigi motor di MotoGP memakai sistem reverse shifting yang berbeda dengan motor sport pada umumnya.

Pembalap harus menekan pedal ke bawah untuk menaikkan gigi saat berakselerasi dan mencongkel ke atas untuk menurunkan gigi.

Padahal di motor sport pada umumnya tidak seperti itu, lain cerita kalau sudah dilakukan ubahan atau modifikasi.

Sebenarnya, pada awal 2000-an pembalap MotoGP masih memakai sistem shifting seperti motorsport pada umumnya.

Baca Juga: Marc Marquez Sangat Antusias Menyambut Jadwal Baru MotoGP 2020

Tapi level kemampuan pembalap menikung terus meningkat hingga bisa miring dengan dengan sudut sangat besar.

Terakhir, pembalap yang menggunakan sistem pedal gigi seperti motor jalanan adalah Chris Vermeulen, pembalap Suzuki pada MotoGP 2009.

Pedal rem Alex Rins
Thomas OffBikes
Pedal rem Alex Rins

Sejak itu, sistem reverse shifting dipakai semua pembalap MotoGP.

Bayangkan saat pembalap menikung ke kiri dengan kemiringan sudut lebih dari 60 bahkan 65 derajat.

Baca Juga: Lando Norris Sudah Tak Sabar Curi Ilmu dari Daniel Ricciardo di F1 2021

Saat melewati pusat tikungan, pembalap akan mulai berakselerasi.

Ketika putaran mesin sudah terlampau tinggi, tentu pembalap akan menaikkan gigi.

Valentino Rossi menikung
MotoGP.com
Valentino Rossi menikung

Dengan sudut yang sangat sempit itu, hampir tidak ada ruang untuk kaki pembalap bisa mencongkel pedal gigi dari bawah ke atas.

Makanya, reverse shifting digunakan.

Baca Juga: Jadwal Baru MotoGP 2020 Keluar, Maverick Vinales Akui Rindu Naik Motor Yamaha

Pasti ada yang bertanya, bagaimana jika pembalap menurunkan gigi di tengah tikungan? Kan mencongkel juga.

Jawabannya, hampir tidak mungkin pembalap MotoGP menurunkan gigi di tengah tikungan.

Sesuai perhitungan, pembalap MotoGP biasanya sudah menurunkan gigi sekaligus menurunkan kecepatannya beberapa saat sebelum masuki tikungan.

Jadi di tikungan mereka tinggal berakselerasi.

Baca Juga: Batal Gelar MotoGP, Mugello Malah Berpeluang Gelar Balapan F1 Tahun Ini

Dengan alasan yang sama pula, sekarang pedal rem belakang beberapa pembalap ada pijakan tambahan di bagian tengah-tengahnya.

Tambahan pijakan ini memudahkan pembalap menginjak tuas rem saat menikung ke kanan dengan sudut sempit.

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : shiftndrive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa