Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih! Jalan Tol Bali Mandara Kini Ramah Kendaraan Listrik, Sudah Tersedia Stasiun Pengisian Baterai

Muhammad Ermiel Zulfikar - Kamis, 30 Januari 2020 | 20:05 WIB
PT Jasamarga Bali Tol (JBT) bersama  PT PLN (Persero) dan PT Opinteh  Djojo Indo meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Pool Ruas PT JBT, Selasa (28/01/2020).
Istimewa
PT Jasamarga Bali Tol (JBT) bersama PT PLN (Persero) dan PT Opinteh Djojo Indo meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Pool Ruas PT JBT, Selasa (28/01/2020).

GridOto.com - Belum lama ini PT Jasamarga Bali Tol (JBT), bersama PT PLN (Persero) dan PT Opinteh Djojo Indo meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Pool Ruas JBT, Selasa (28/1/2020).

Meski begitu, fasilitas SPKLU yang baru tersedia di Jalan Tol Bali Mandara ini hanya ada satu unit saja.

Enkky Sasono, selaku Direktur Utama Jasamarga Bali Tol mengungkapkan, hal tersebut lantaran saat ini eksosistem mobil listrik, khususnya di Bali, memang belum berkembang secara signifikan.

Ke depan, ia berharap SPKLU lainnya bisa terbangun di semua area pintu masuk Jalan Tol Bali Mandara.

(Baca Juga: Hingga Akhir Tahun, Bakal Ada 10 SPKLU Buat Ngecas Mobil Listrik, di Sini Lokasinya!)

"Sementara ini, fasilitas SPKLU tersebut memang baru tersedia satu unit," ujar Enkky dalam siaran resmi Jasa Marga, Kamis (30/1/2020).

"Jadi, ke depan kita lihat dahulu penetrasi mobil listrik di Bali seperti apa," imbuhnya.

Para petinggi dari PT Jasamarga Bali Tol (JBT), PT PLN (Persero) dan PT Opinteh  Djojo Indo saat meresmikan SPKLU di Tol Bali Mandara.
Istimewa.
Para petinggi dari PT Jasamarga Bali Tol (JBT), PT PLN (Persero) dan PT Opinteh Djojo Indo saat meresmikan SPKLU di Tol Bali Mandara.

Namun, inisiatif yang dilakukan oleh pihak Jasamarga Bali Tol ini patut diapresiasi.

Mengingat pembangunan SPKLU tersebut merupakan salah satu upaya mendukung penerapan teknologi ramah lingkungan, serta konsep Green Toll Road yang dicetuskan oleh Jasa Marga.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa