Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Maverick Vinales Bertahan di Yamaha, Sudah Ada 2 Pembalap di Line-up MotoGP 2021

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 29 Januari 2020 | 17:20 WIB
Maverick Vinales
Twitter @yamahamotogp
Maverick Vinales

GridOto.com - Maverick Vinales mengejutkan banyak pihak, dengan perpanjangan kontrak bersama Yamaha yang cukup dini untuk MotoGP musim 2021 dan 2022.

Vinales masih dianggap sebagai pilar utama dan pembalap paling kompetitif di Yamaha saat ini, makanya perpanjangan kontrak ini sangat wajar.

Perpanjangan kontrak yang dilakukan Vinales pun memupus harapan Ducati yang sebelumnya berminat untuk meminangnya.

The Top Gun menjadi pembalap tim pabrikan pertama yang memastikan posisi untuk MotoGP 2021 mendatang.

(Baca Juga: Maverick Vinales Pilih Bertahan di Yamaha, Ducati Kecewa?)

Belum ada tim pabrikan yang mengunci pembalapnya kecuali Vinales di Yamaha.

Ternyata Vinales bukan pembalap pertama yang mendapatkan tempat untuk 2021, tapi yang kedua.

Yang pertama adalah Tito Rabat, pembalap tim satelit Ducati, Avintia Racing, yang sudah terlebih dahulu dipastikan tempatnya untuk MotoGP 2021.

Rabat punya kedekatan dengan perusahaan yang menaungi Avintia, yakni Esponsorama.

(Baca Juga: Bertahan Hingga MotoGP 2022, Bos Tim Yamaha Yakin Masa Depan Maverick Vinales Cerah)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa