Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tarif Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor DKI Jakarta Naik, Toyota Belum Katrol Harga, Sebut Timing Kebijakan Kurang Tepat

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 13 November 2019 | 11:05 WIB
Jejeran mobil Toyota Calya
Adam Samudra/GridOto.com
Jejeran mobil Toyota Calya

GridOto.com - Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, pemerintah daerah DKI Jakarta telah menaikkan bea balik nama (BBN) kendaraan bermotor sebesar 2,5 persen.

Perda ini sendiri mulai berlaku 30 hari setelah tanggal diundangkan, yaitu tanggal 11 November kemarin.

BBNKB DKI Jakarta yang kini naik menjadi 12,5 persen kemungkinan besar juga akan membuat harga kendaraan bermotor di Jakarta naik.

Tapi sebagai salah satu perusahaan yang terdampak oleh aturan baru ini, Toyota Astra Motor (TAM) mengatakan bahwa mereka belum menaikkan harga saat ini.

(Baca Juga: Ingat Sob! Tarif Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor di DKI Resmi Naik Segini) 

“Toyota belum menaikkan harga kendaraan berdasarkan peraturan daerah ini, tapi sebagai perusahaan WAPU, kami akan menjalankan aturan ini sebaik-baiknya,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager TAM kepada GridOto.com.

Meskipun begitu, pria yang akrab disapa Soerjo ini mengatakan bahwa timing penetapan aturan baru yang ditetapkan oleh pemerintah DKI Jakarta tersebut kurang tepat.

“Menurut saya, kenaikan BBN sebesar 2,5% tidak tepat dilakukan ditengah kelesuan pasar otomotif belakangan ini,” ujarnya.

Posisi DKI Jakarta sebagai penyumbang penjualan terbesar untuk pasar otomotif Indonesia dengan lebih dari 20 persen total angka penjualan juga akan membuat dampak Perda ini semakin terasa. 

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa