Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Emak-emak Santuy! Kena Razia Polisi, Malah Nyanyi Lagu Rhoma Irama

Ditta Aditya Pratama - Minggu, 8 September 2019 | 18:16 WIB
Emak-emak santuy dirazia malah nyanyi lagu Rhoma Irama
Tribun Jateng
Emak-emak santuy dirazia malah nyanyi lagu Rhoma Irama

GridOto.com - Masih banyak pengguna kendaraan yang entah kenapa seperti takut dan merasa dag-dig-dug dengan operasi kepolisian atau razia polisi.

Padahal kalau surat-surat lengkap dan enggak ada pelanggaran di kendaraannya, harusnya santuy saja seperti yang dilakukan emak-emak ini.

Hal tak terduga ini didapatkan oleh Kasat Lantas Polres Tegal Kota AKP Ben Aras, saat melaksanakan Operasi Patuh Candi 2019 di Jalan Serayu Kota Tegal, Kamis (5/9/2019).

AKP Ben Aras yang sedang melakukan razia tersebut bersama anggotanya justru mendapat sebuah lagu dari seorang emak- emak.

(Baca Juga: Seminggu Operasi Patuh Semeru 2019 Berlangsung, Satlantas Polres Pamekasan Tindak Ribuan Pelanggar)

Emak- emak itu menyanyikan lagu karangan Rhoma Irama yang berjudul Cuma Kamu.

AKP Ben Aras merasa senang mendapat sambutan hangat dari seorang ibu yang mengaku seorang biduan.

Menurut AKP Ben, ini menjadi apresiasi warga kepada Polres Tegal Kota.

"Saya senang. Sebab, ibu tersebut memiliki surat- surat kendaraan yang lengkap," katanya.

AKP Ben pun sempat kaget, saat semua surat dinyatakan lengkap, si ibu bertanya lagu kesukaannya. Ibu itu menawarkan lagu pop, dangdut, atau barat.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa