Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Peduli Keselamatan Konsumennya, Royal Enfield Indonesia Berikan Pelatihan Safety Riding

Naufal Shafly - Minggu, 14 Juli 2019 | 21:39 WIB
Para peserta yang mengikuti pelatihan safety riding Royal Enfield
Istimewa
Para peserta yang mengikuti pelatihan safety riding Royal Enfield

GridOto.com - Royal Enfield menggelar pelatihan Safety Riding kepada konsumen, kegiatan ini dilangsungkan di Bintaro, Tangerang Selatan.

Dalam kegiatan yang dilangsungkan pada Minggu (14/7/2019) ini, turut dihadiri oleh Irvino Edwardly, Country Manager Indonesia, Royal Enfield.

Dalam sambutannya, Irvino menyebut kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi safety riding bagi pengguna Royal Enfield.

"Sejalan dengan semangat berkendara Royal Enfield, Pure Motorcycling, aktivitas ini diselenggarakan guna memberikan pemahaman mendalam serta kemampuan cara meminimalisir risiko kecelakaan," kata Irvino dalam keterangan resminya.

Salah satu peserta pelatihan safety riding Royal Enfield
Istimewa
Salah satu peserta pelatihan safety riding Royal Enfield

(Baca Juga: Sirkuit Nardo Ring Resmi Dibuka Lagi oleh Porsche, Bisa Buat Ngebut Tanpa Putar Setir!)

"Sehingga para rider Royal Enfield dapat berkendara dengan baik dan aman," lanjutnya.

Dalam kegiatan ini, Royal Enfield Indonesia bekerja sama dengan Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC).

Para peserta dibekali dengan pemahaman terhadap faktor dan risiko kecelakaan, posisi berkendara, serta teknik pengereman yang aman.

Puluhan perserta yang hadir juga diberikan kesempatan untuk melakukan test ride line-up sepeda motor Royal Enfield, seperti Royal Enfield Classic, Bullet, Himalayan dan Interceptor 650.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa