Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Xpander Jadi Primadona, Mitsubishi Tutup Kuartal Pertama 2019 dengan 34 Ribu Unit

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 15 April 2019 | 15:35 WIB
Mitsubishi Xpander
Dok. MMKSI
Mitsubishi Xpander

GridOto.com - Hasil positif berhasil diraih oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) di kuartal pertama 2019 ini.

Selama Januari hingga Maret 2019, merek dengan logo Tiga Berlian ini catatkan angka penjualan retail mencapai 34.100 unit untuk kendaraan penumpang dan niaga ringan.

Irwan Kuncoro, selaku Director of Sales & Marketing Division MMKSI mengungkapkan, pencapaian itu juga membuat beberapa model yang mereka tawarkan mendominasi segmennya selama periode tersebut.

(Baca Juga : Laris Manis! Penjualan Mitsubishi Outlander PHEV Tembus 200 Ribu Unit)

"Pada kuartal pertama tahun 2019, produk Mitsubishi Motors di Indonesia mendapatkan apresiasi yang sangat baik dari masyarakat," papar Irwan dalam siaran resmi Mitsubishi Motors, Senin (15/4/2019).

"Di mana Mitsubishi Xpander, Pajero Sport, Triton dan L300 berhasil mendominasi segmennya sejak Januari hingga Maret 2019," imbuhnya.

Menurut data yang dikirimkan pihak Mitsubishi Motors, Xpander menjadi primadona penjualan mereka dengan total penjualan sebesar 17.902 unit.

Mitsubishi juga mengklaim, Xpander berhasil mendominasi sebesar 31,4 persen segmen low-MPV di Tanah Air.

(Baca Juga : Mitsubishi Pajero Sport Bensin, Nggak Kalah Gahar Dari Diesel)

Disusul oleh Mitsubishi Pajero Sport yang berhasil memimpin pasar middle SUV 4x2 pada basis retail dengan pangsa pasar sebesar 45,7 persen selama kuartal pertama tahun 2019.

Hal yang sama terjadi pada segmen middle
SUV 4x4 pada basis retail, Pajero Sport memimpin pasar dengan penjualan sebesar 471 unit pada Januari - Maret 2019.

Sementara untuk penjualan kendaraan niaga ringannya, Mitsubishi L300 jadi primadona dengan sukses membukukan angka penjualan sebanyak 6,802 unit.

Hasil itu membuat L300 juga menjadi pemimpin pasar di kelas pick up small 4x2 dengan pangsa pasar sebesar 76,7 persen.

Kemudian diikuti oleh oleh Mitsubishi Triton yang pada Januari hingga Maret 2019 memimpin pasar pick up small 4x4 pada basis retail dengan pangsa pasar 61,1 persen.

(Baca Juga : Cari Spare Part Aftermarket untuk Mitsubishi Pajero Sport? Ini Listnya)

"Capaian ini juga telah mengantarkan MMKSI menjadi distributor nomor satu dalam sales performance untuk penjualan Mitsubishi Motors Global pada April 2018 hingga Maret 2019," kata Irwan lagi.

"Terimakasih kepada pelanggan setia Mitsubishi atas apresiasi dan kepercayaannya kepada brand serta produk kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors," tutupnya.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa