Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kayak Film Fast and Furious, Kejar-kejaran Polisi dan Toyota Avanza di Surabaya

Agilvi Oktora Nurradifan - Sabtu, 2 Februari 2019 | 17:50 WIB
Mobil tersangka dan mobil polisi yang terlibat kejar-kejaran
Facebook.com/Romansa Sopir Truck
Mobil tersangka dan mobil polisi yang terlibat kejar-kejaran

Pihak Kepolisian akhirnya bertindak tegas memepet mobil pelaku dari depan dan sisi samping kiri.

Polisi akhirnya bisa menghentikan mobil itu dan menangkap pelaku usai kejar-kejaran selama 45 menit.

Kanit 2 Tol Satelit Sat PJR Polda Jatim, AKP Ricky Tri Dharma menjelaskan pegejaran terhadap pelaku pencurian itu dari informasi petugas Jasamarga yang mengetahui pelaku mencuri aki truk parkir di rest area LM 26A Waru-Porong Sidoarjo.

Pihak Jasamarga mengejar mobil pelaku yang mengarah ke gerbang Tol Sidoarjo 1, lalu putar balik menuju ke Waru.

Pelaku pencurian aki truk
Surya/Mohammad Romadoni
Pelaku pencurian aki truk

(Baca Juga : Kejar-kejaran bak Film Action, Polisi Tembaki Mobil Pencuri di Bogor)

"Kami mendapat laporan itu lalu melakukan penyegatan di gerbang tol Waru utama. Semua gerbang kami tutup tetapi pelaku menerobos menabrak portal," ungkapnya di kantor induk Unit Jatim II Tol Plaza Waru Sidoarjo (2/2/2019).

Ricky melanjutkan, 4 Kijang darumi PJR Jatim II yaitu 203, 204, 205 dan 206 melakukan pengejaran mobil pelaku yang mengarah ke ruas jalan tol menuju Gresik.

Mobil pelaku keluar dari jalan tol dari gerbang Tandes Timur I.

Pengejaran dilakukan turun ke bawah memutar arah Jl. Tanjung sari Margomulyo yang saat itu pelaku masuk ke tol Bangyurip.

(Baca Juga : Kejar-kejaran Pemotor di Jalan Tol, Dikepung Banyak Mobil Masih Bisa Menghindar)

"Pintu gerbang tol sudah kami tutup tapi pelaku tetap menerobos hingga beberapa portal rusak," ceritanya.

Dikatakannya, pihaknya mengejar mobil pelaku yang mengarah ke Banyuurip.

Pihaknya, berupaya menghentikan secara paksa saat Lalu lintas di jalan tol mulai padat.

Dua mobil PJR Polda Jatim memepet dan menabrak mobil pelaku dari depan samping kiri.

"Pelaku masih berupaya kabur lalu mobil anggota menabraknya dari arah belakang hingga terkena mobil warga pengguna jalan," ucapnya.

Masih kata Ricky, mobil pelaku dalam kondisi terjepit masih berupaya melarikan diri meloncat setinggi 3 meter dari jalan tol turu di KM 4B di bawah jembatan tol.

Anggota PJR Briptu Khozin turun mengejar pelaku hingga berhasil ditangkap.

"Pelaku ditangkap ada barang bukti sebanyak 9 aki curian di dalam mobilnya," pungkasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa