Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terjebak Macet saat Libur Akhir Tahun? Lakukan Hal Ini di Mobil

Naufal Shafly - Jumat, 28 Desember 2018 | 07:00 WIB
Ilustrasi mengemudikan mobil
Ilustrasi mengemudikan mobil

GridOto.com - Saat masa liburan seperti sekarang, jalan menuju tempat wisata biasanya macet panjang.

Apalagi jika tempat wisata yang dituju sangat populer di kalangan masyarakat, pastinya kemacetan bisa makin panjang.

Lantas, kalau kita terjebak dalam kemacetan tersebut, apa yang dapat kita lakukan di mobil?

Menjawab pertanyaan ini, Jusri Pulubuhu, instruktur sekaligus pendiri Jakarta Defensive Driving Consulting memberikan pendapatnya.

(Baca Juga : Agar Perjalanan Nyaman saat Liburan Akhir Tahun, Hindari Jalur Macet!)

Menurutnya, pengemudi harus melakukan kegiatan-kegiatan positif yang menjauhkan diri dari stres.

"Yang terpenting adalah tidak melakukan sesuatu yang dapat memicu emosi, jadi rileks saja, misalnya sambil mendengar lagu, atau berkomunikasi dengan penumpang," ucapnya saat dihubungi GridOto.com (27/12/2018).

Selain itu, pengemudi juga melakukan peregangan untuk melemaskan otot-otot yang kaku akibat menyetir.

"Bisa juga stretching seperti kaki ditekuk, tangan diangkat ke atas, itu bisa menstimulus kita agar rileks di dalam mobil," sambungnya.

(Baca Juga : Liburan Akhir Tahun Pakai Mobil? Barang-barang Ini Wajib Kamu Bawa)

Selain itu, untuk menyegarkan udara kabin, pengemudi juga bisa membuka kaca jendela agar sirkulasi udara bisa berputar.

Tetapi, menurut Jusri pengemudi jangan sampai lengah saat kaca jendela terbuka.

Karena hal itu dapat dijadikan celah untuk tindakan kriminal

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa