Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Muncul di China, Inikah Versi Massal Suzuki GSX-S300?

Harry - Selasa, 16 Oktober 2018 | 08:30 WIB
Haojue DR300 jadi calon Suzuki GSX-S300.
Newmotor.com.cn
Haojue DR300 jadi calon Suzuki GSX-S300.

GridOto.com - Haojue, salah satu produsen motor besar di China, baru saja merilis produk terbarunya yakni DR300, pada pameran Chongqing Moto Fair 2018 di Cina belum lama ini.

Menariknya DR300 yang berjenis naked bike, punya bentuk yang sama dengan gambar paten Suzuki GSX-S300, yang sudah tersebar sejak beberapa waktu lalu sob.

Terus apa hubungannya Haojue DR300 sama Suzuki GSX-S300?

(Baca juga:Suzuki GSX-R250 Muncul Tak Lama Lagi?)

Desain paten Suzuki GSX-S300
Maxabout news
Desain paten Suzuki GSX-S300

Begini, Haojue merupakan pabrikan yang memang jadi rekanan Suzuki untuk merakit produk motor di Cina. Motor-motor itu diantaranya ada GW250 alias Inazuma.

Nah dituliskan Morebikes, motor inilah yang juga akan jadi sosok GSX-S300 kelak. Yang perlu dilakukan hanya mengganti merek motor dan sedikit penyesuaian untuk pasar global.

Secara desain Haojue DR300 ini punya bentuk yang kekar dan agresif. Banyak garis-garis tajam pada desainnya, serta dilengkapi fitur terkini seperti lampu LED dan panel meter digital.

Detail dari Haojue DR300
Maxabout news
Detail dari Haojue DR300

Dari informasi yang beredar, DR300 (GSX-S300) mengusung jantung mekanis berkubikasi 298 cc, 2 silinder segaris, DOHC, pendingin cairan dan punya transmisi 6 percepatan. Untuk outputnya belum ada datanya nih.

Mesin ini pun diklaim total baru dan dikembangkan secara independent oleh Haojue. Jadi mesin ini tidak menggunakan basis dari mesin GW250 sama sekali.

Kira-kira jika GSX-S300 diproduksi, Indonesia akan kebagian versi 250 cc tidak ya?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa