Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini 11 Mobil Baru yang Dibeli Lalu Dijual Lagi Oleh Pemiliknya Hanya Dalam Waktu 1 Tahun

Radityo Kuswihatmo - Selasa, 11 September 2018 | 17:37 WIB
Ilustrasi mobil dijual
Carguru.com
Ilustrasi mobil dijual

GridOto.com - Banyak alasan seseorang menjual kembali mobil yang telah dibeli, mulai dari alasan ekonomi, sudah bosan, sampai ingin membeli mobil baru.

Terlepas dari alasan-alasan itu, ternyata tak sedikit mobil yang hanya dalam waktu satu tahun setelah dibeli menjadi mobil bekas.

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh iSeeCars.com menemukan ada sedikit kecenderungan seseorang menjual mobil barunya hanya dalam waktu satu tahun.

Dari hasil penelitian tersebut ada 11 mobil teratas yang dijual kembali hanya dalam kurun waktu satu tahun.

(BACA JUGA: India Sempat Kacau Karena Harga Bahan Bakar Minyak)

Penelitian iSeeCars.com didasarkan pada penjualan 24 juta mobil dari tahun 2015 hingga 2016 dengan model 2015 sampai 2017 yang dipertimbangkan.

Seperti ini daftar dari 11 mobil yang dijual lagi hanya dalam waktu 1 tahun setelah pembelian.

Nissan Versa
iSeeCars.com
Nissan Versa

11. Nissan Versa

Dari seluruh penjualan Nissan Versa, 3,2% dari produk baru yang terjual dijual kembali dalam waktu kurang dari 1 tahun.

Rata-rata harga baru dari Nissan Versa 14.894 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 220 juta.

Lalu dijual kembali dengan rata-rata harga senilai Rp 189 juta.

Subaru WRX
iSeeCars.com
Subaru WRX

10. Subaru WRX

Persentase penjualan Subaru WRX hanya selisih 0,1% lebih tinggi dari Nissan Versa.

Tapi mobil ini punya harga jual yang teryata seslisih sangat sedikit dibanding harga barunya.

Rata-rata harga baru Subaru WRX Rp 484 juta.

Sedangkan harga jual bekasnya kurang dari satu tahun hanya turun Rp 140 ribu.

(BACA JUGA: Pemerintah Ingin Industri Otomotif Jadi Salah Satu Sektor Pemimpin Ekspor Tanah Air)

Chrysler 200
iSeeCars.com
Chrysler 200

9. Chrysler 200

Mobil ini memiliki kemungkinan terjual kembali dalam setahun sebesar 3,8%.

Tapi, hanya dalam satu tahun, harga mobil ini turun cukup banyak.

Rata-rata harga baru Chrysler 200 senilai 25.132 dolar AS atau sekitar Rp 373 juta.

Sedangkan penurunan harganya sekitar 7.500 dolar atau senilai Rp 111,2 juta.

(BACA JUGA: Mobil Termurah di Dunia Akhirnya Tutup Usia)

Mercedes E-Class
iSeeCars.com
Mercedes E-Class

8. Mercedes E-Class

Nama Mercedes ternyata juga muncul di daftar ini dengan rata-rata mobil terjual kembali dalam setahun sebesar 3,9%.

Dari daftar sebelumnya, harga mobil ini tergolong paling mahal.

Rata-rata harga barunya sekitar Rp 960 juta.

Dari harga itu, dalam satu tahun harga Mercedes E-Class turun cukup banyak, mencapai Rp 184 juta.

(BACA JUGA: 7 Istilah Buatan Produsen Mobil yang Paling Membuat Bingung)

BMW 4 Series
iSeeCars.com
BMW 4 Series

7. BMW 4 Series

Pabrikan Jerman, BMW juga masuk ke daftar ini dengan rata-rata penjualan kembali dalam satu tahun sebesar 3,9%.

Rata-rata BMW 4 Series baru dibanderol Rp 810 juta.

Dijual kembali dalam setahun turun jadi Rp 670 juta.

(BACA JUGA: Donald Trump Kembali Berulah, Produsen Mobil Semakin Dibuat Pusing)

BMW X3
iSeeCars.com
BMW X3

6. BMW X3

Sama seperti BMW 4 Series, BMW X3 rata-rata terjual kembali dalam setahun sebesar 3,9%.

Harga baru rata-rata Rp 742 juta, dalam setahun dijual jadi merosot sekitar Rp 649 juta.

(BACA JUGA: Ini 5 Komponen Mobil yang bekerja Keras saat Macet)

Dodge Dart
iSeeCars.com
Dodge Dart

5. Dodge Dart

Dodge Dart berada di rentang jual kembali yang sama seperti tiga list sebelumnya, 3,9%.

Tapi dibanding tiga mobil terakhir, mobil ini tergolong murah, rata-rata harganya senilai 20.649 dolar atau setara Rp 306 juta.

Harga jualnya kembali rata-rata 6.661 dolar atau hampir Rp 100 juta.

Nissan Versa Note
iSeeCars.com
Nissan Versa Note

4. Nissan Versa Note

Nissan Versa Note menjadi 4 terbesar dengan persentase jual kembali dalam setahun sebesar 4%.

Harga barunya rata-rata sekitar Rp 246 juta, dijual kembali dihargai Rp 196 juta.

(BACA JUGA: Ini 4 Masalah pada Kap Mesin Mobil yang Wajib Diwaspadai)

Mercedes C-Class
iSeeCars.com
Mercedes C-Class

3. Mercedes C-Class

Lonjakan terjadi di list ketiga, perentase penjualan kembali dalam satu tahun dari Mercedes C-Class langsung naik di atas 5%, tepatnya 6,1%.

Harga barunya rata-rata senilai 49.042 dolar atau Rp 728 juta.

Tapi penurunan harga dalam satu tahun juga cukup besar, rata-rata 9.636 dolar atau sekitar Rp 143 juta.

BMW 5 Series
iSeeCars.com
BMW 5 Series

2. BMW 5 Series

Rata-rata dari penjualan kembali dalam setahun pada Mercedes C-Class ke BMW 5 Series naik 1%.

Mobil ini menjadi yang termahal kedua di daftar ini, yakni rata-rata harga barunya kurang lebih Rp 911 juta.

Tapi penurunannya juga cukup tinggi, sekitar 166 juta dalam satu tahun.

(BACA JUGA: BMW Indonesia Akan Perkenalkan Mobil Terbaru Jelang Akhir Tahun)

BMW 3 Series
iSeeCars.com
BMW 3 Series

1. BMW 3 Series

Terakhir, mobil ini menjadi yang paling banyak dijual kembali hanya dalam kurun waktu 1 tahun atau kurang, sebesar 8%.

Harga barunya rata-rata senilai Rp 666 juta.

Dalam setahun, penurunan harganya sekitar Rp 120 juta.

Editor : Fendi
Sumber : iSeeCars.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa