Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

4 Tips Redam Emosi Saat Berkendara, Nomor 3 Jangan Dianggap Sepele

Vincensia Enggar Larasati - Kamis, 23 Agustus 2018 | 16:20 WIB
Ilustrasi kesal ketika berkendara
Roadcover.co.za
Ilustrasi kesal ketika berkendara

(BACA JUGA : Sengaja Tabrak Pemotor Hingga Tewas di Solo, Pengemudi Mercedes-Benz Ditetapkan sebagai Tersangka)

1. Persiapkan fisik pengendara

"Persiapan fisik itu penting sekali, contohnya harus sudah makan sebelum berkendara," ujar psikolog Irma Gustiana A, S.Psi, M.Psi kepada GridOto di Jakarta, Sabtu (9/12/2017).

"Biasanya orang marah karena kelaparan, atau karena terburu-buru," tambahnya.

Irma juga menambahkan bahwa selain makan sebelum berkendara, pengendara juga tidak boleh mengantuk dan harus memahami jalur.

"Tidak boleh mengantuk ketika berkendara, dan kalau berangkat pahami dulu jalurnya agar tahu mana jalur macet sehingga tidak emosi," jelasnya.

(BACA JUGA : Viral! Gara-gara Rem Mendadak, Pengendara Mobil Pukul Anak SMP Hingga Berdarah)

2. Persiapkan kendaraan

"Persiapan kendaraan juga perlu agar berkendara lebih lancar," tutup Irma.

Nah, ini penting, kalau kendaraan kamu mogok pasti kamu kesal kan?

Itulah pentingnya mengecek kondisi kendaraan sebelum berkendara, biar enggak emosi kalau kendaraanya bermasalah.

Apalagi kalau kendaraan mogok, kena klakson pengendara lain dan memicu perdebatan. 

(BACA JUGA : Mau Nyobain Naik Autonomous Vehicle Navya? Datang Saja ke GBK Selama Asian Games 2018. Gratis!)

3. Kelola emosi dengan baik

"Harusnya pengendara menggunakan logika bahwa risiko terkena macet pasti ada, kalau sudah terkena macet harus bisa mengelola emosi," ucap Irma Gustiana.

"Tekanan atau masalah sebaiknya dieliminasi dulu agar fokus dan tidak emosi ketika berkendara," sambungnya.

Nah, salah satu caranya bisa dengan tarik napas dalam-dalam lalu buang perlahan, fokus dan bersabar dalam berkendara itu penting lho agar selamat sampai tujuan.

4. Lakukan cara berkendara defensif

Misalnya dengan tidak melanggar peraturan lalu lintas, terburu-buru, atau tidak mau mengalah dengan pengguna jalan lain.

(BACA JUGA : Koleksi Motor Penyerang Timnas Indonesia U-23 Stefano Lilypaly Enggak Nyangka Sob)

Langkah selanjutnya adalah usahakan selalu berpikir akibat terburuk bila emosi meluap dijalan.

Pikirkan risiko yang dihadapi bila main hakim sendiri, tindakan hukum serta kemungkinan penyerangan oleh pengguna jalan lain.

Nah yang wajib diingat adalah ada keluarga yang menunggu kita di rumah.

Jadi bagaimana, sudah siap mencoba tips ini ketika berkendara?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa