Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PEV 2024

Harga Rp 200 Jutaan, Ini Keuntungan Beli Neta V-II Sebelum Launching

Naufal Shafly - Rabu, 1 Mei 2024 | 18:30 WIB
Neta V-II di pameran PEVS 2024.
Naufal/GridOto.com
Neta V-II di pameran PEVS 2024.

GridOto.com - PT Neta Auto Indonesia (NAI) resmi memperkenalkan mobil baru Neta V-II pada gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024.

Dalam perkenalan tersebut, NAI membuka keran pemesanan bagi konsumen yang berminat membeli Neta V-II.

Meski belum mengumumkan harga resminya, tapi NAI menyebut Neta V-II akan dibanderol dengan angka Rp 200 jutaan.

"Konsumen bisa langsung melakukan pre-booking Neta V-II di ajang PEVS dengan membayar uang tanda jadi sebesar Rp 5 juta," ucap Yusuf Anshori, Brand and Marketing Director NAI, Selasa (30/4/2024).

Menariknya lagi, Neta juga memberikan beragam keuntungan bagi konsumen yang melakukan pre-booking.

Misalnya saja garansi baterai seumur hidup untuk sejumlah konsumen yang melakukan pembelian paling awal.

"Untuk 2.024 orang konsumen pertama Neta V-II di tahun 2024 akan mendapatkan garansi baterai seumur hidup," ucap Jordy Angkawidjaja, Product Planning Manager NAI di sela-sela acara PEVS 2024.

Tak cuma itu, ada juga saldo PLN Mobile dan gratis wall charging bagi konsumen yang melakukan pre-booking.

Namun, Jordy mengatakan Neta V-II akan mulai diproduksi secara lokal di pabrik di fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor (HIM) pada awal Mei 2024.

Baca Juga: Video: Mobil Listrik Neta V-II Harga Pre-bookingnya Rp 200 Jutaan

Neta V-II resmi diperkenalkan di ajang PEVS 2024.
Naufal/GridOto.com
Neta V-II resmi diperkenalkan di ajang PEVS 2024.

Itu artinya, konsumen yang melakukan pemesanan harus sedikit bersabar untuk mendapatkan unit yang mereka pesan.

"Delivery unit paling cepat akan dilakukan di awal Juni. Nanti akan ada waktu terpisah untuk pengumuman angka pastinya," jelas Jordy.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa