Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Cara Kerja Fitur i-Stop Di Mazda CX-5 Terbaru

R. P. Dipo Tontro Danukusumo - Rabu, 21 Februari 2018 | 08:00 WIB


GridOto.com-Salah satu fitur unggulan di Mazda CX-5 terbaru adalah i­-Stop (Idle Stop System).

Teknologi ini secara otomatis mematikan dan menyalakan mesin ketika kendaraan sedang tidak bergerak.

Jadi tidak ada bahan bakar yang terbuang sia­-sia saat mobil terjebak kemacetan.

Untuk menghidupkan fitur ini Anda tinggal menekan tombol bertuliskan i-Stop di dasbor sisi pengemudi bagian bawah.

Ketika i-Stop aktif akan muncul tulisan i-Stop berwarna hijau di panel speedometer.

Untuk mematikannya tinggal tekan lagi tombol i-Stop tadi.


(BACA JUGA: Mazda CX-5 Touring, Lebih Murah Namun Memiliki Fitur Tak Kalah Menarik)

Ketika i-Stop aktif, ketika Anda sedang melaju dan melakukan pengereman hingga mobil berhenti dengan sempurna, maka otomatis mesin akan mati.

"Komputer membaca sensor dari tekanan menginjak pedal rem, kalau tekanan kuat yang berarti mobil berhenti, otomatis mesin mobil akan mati," ucap Tundjung Pangajom, Head Of Technical Service Operation PT Eurokars Motor Indonesia.

Kalau fitur Auto Hold juga Anda diaktifkan, Anda bisa mengangkat kaki dari pedal rem dan mesin akan tetap mati.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa