Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Ini Harga Kampas Rem dan Shockbreaker untuk Toyota Alphard Generasi Pertama

Rizky Septian - Minggu, 28 Januari 2018 | 13:16 WIB
Ilustrasi kaki-kaki mobil
Ilustrasi kaki-kaki mobil

GridOto.com - Toyota Alphard generasi pertama terbilang mobil yang sudah cukup 'berumur'.

Sejak mengaspal pertama kali di Indonesia pada tahun 2004, kini usianya sudah 10 tahun lebih.

"Alphard generasi pertama usianya sudah 10 tahun lebih. Dilihat dari itu, tentu sudah banyak pemilik Alphard datang ke sini untuk ganti part di bagian kaki-kaki, seperti tie rod, long tie rod, ball joint dan shockbreaker," ungkap Erin Novansyah Gunawan dari Anugerah Motor, bengkel spesialis Toyota saat ditemui GridOto.com di Mega Glodok Kemayoran, Jakarta Pusat.

(BACA JUGA: Motor Yamaha Baru Kalah Cepat dengan Yamaha Lama di Tes Sepang

Selain part-part tersebut, kata Erin, pemilik Alphard 2004 yang datang ke bengkelnya rutin melakukan servis.

"Datang ke sini untuk servis rutin atau tune up. Kami cek bagian-bagiannya. Salah satu bagian yang sering diganti adalah kampas rem. Kami biasanya ganti dengan part original dari Toyota," kata Erin.

"Kampas rem depan ori Toyota untuk Alphard 2004, harganya Rp 900 ribu sampai Rp 1 jutaan. Kalau yang belakang, Rp 700-800 ribuan," sambung Erin.

(BACA JUGA: Tampilan Ariel Noah Tunggangi Moge BMW, Gagah Bener Sob!)

Ia juga menambahkan, model shockbreaker yang biasa dipilih konsumen.

"Untuk shockbreaker belakang, biasanya diganti pakai KYB Excel G. Harganya fluktuatif ya, soalnya barang dari luar lagi sulit masuk. Saya terakhir jual Rp 1,5 juta," kata Erin.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa