Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ssst..., Ternyata Stok Daihatsu Terios Lawas Sudah Habis Lho

Gagah Radhitya Widiaseno - Rabu, 3 Januari 2018 | 18:50 WIB
Daihatsu All New Terios yang dipamerkan di OPI Mall Palembang beberapa hari yang lalu.
Tribunnews.com
Daihatsu All New Terios yang dipamerkan di OPI Mall Palembang beberapa hari yang lalu.

GridOto.com - Pada 23 November lalu, Daihatsu secara resmi menghadirkan All New Terios.

Dengan hadirnya All New Terios ini membuat Terios lawas perlahan mulai hidang dari peredaran.

Hal ini didapat dari KompasOtomotif saat melakukan pemantauan di dua diler Daihatsu wilayah Jakarta Timur dan Depok.

Salah satu tenaga penjual dari masing-masing diler mengatakan, kalau sudah tak ada lagi stok Terios lawas.

(BACA JUGA : Mengejutkan! Harga All New Terios Resmi Tidak Berubah Dari Sebelumnya)

Bahkan salah satu diler menyebut, ketika generasi Terios lahir di pengujung 2017 unit lama langsung ditarik ke Astra pusat, untuk dijadikan kendaraan operasional.

Pernyataan senada juga terlontar dari Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & CR Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Meski menyebut masih ada beberapa unit, tapi itu juga sudah terpesan dan tinggal diantar ke konsumennya.

“Untuk Terios VIN Code 2017, sebenarnya hanya tinggal beberapa puluh unit saja (20-an), tapi itupun sudah ada calon pembelinya, karena kemungkinan sedang dalam proses leasing ataupun jadwal pembayarannya saja,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & CR Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Apakah ini sebuah strategi Daihatsu dalam mempersiapkan All New Terios di 2018?

Artikel ini sudah dipublikasikan di otomotif.kompas.com dengan judul Sambut Model Baru, Stok Daihatsu Terios Lawas Ludes

Editor : Iday
Sumber : KompasOtomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa