Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Akan Meriahkan Balap Mobil FIA Formula E Championship di Musim Depan

Gagah Radhitya Widiaseno - Rabu, 25 Oktober 2017 | 13:16 WIB
FIA Formula E racing
Cnet.com
FIA Formula E racing

GridOto.com - Nissan merupakan produsen mobil pertama yang membawa mobil listrik di pasar otomotif pada 2011 silam.

Produsen mobil asal Jepang ini membawa model Leaf sebagai mobil listrik pertama mereka.

Di event Tokyo Motor Show 2017, Nissan menghadirkan model Nissan Leaf Nismo Concept sebagai model terbaru.

Selain menghadirkan mobil baru mereka, Nissan juga mengumumkan akan meriahkan event balap FIA Formula E Championship di musim depan.

FIA Formula E Championship adalah balap mobil formula yang menggunakan listrik sebagai tenaga mesinnya untuk balapan.

(BACA JUGA: Sensasi dengan Nissan Note, Gunakan Sistem e-POWER Beda dengan Sistem Hybrid)

Nissan siap untuk bersaing dengan produsen mobil listrik lainnya di FIA Formula E.

Renault, sebagai salah satu mitra Nissan yang sudah sukses di ajang Formula E telah berhasil menggondol piala pada musim 2016-2017.

Wakil Eksekutif Nissan bidang pemasaran, Daniele Schillaci, mengungkapkan Nissan akan menjadi brand Jepang pertama yang sponsori Formula E.

Schillaci menambahkan Nissan akan membawa teknologi Nissan Intelligent Mobility untuk digunakan pada mobil balapnya.

Beberapa produsen mobil sudah mulai berencana akan jadi sponsor di Formula E mengikuti Nissan seperti BMW, Mercedes-Benz dan Porsche.

Balap Formula E musim 2017-2018 akan bergulir mulai tanggal 2 Demeber di Hong Kong.

Diikuti pabrikan mobil seperti Audi, Renault, Jaguar, dan Mahindra.

Editor : Fendi
Sumber : cnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa