Honda PCX Ada Versi Hybrid-nya, Begini Detail Spek dan Harganya

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 29 Januari 2026 | 17:00 WIB

Honda PCX Hybrid gabungkan mesin bahan bakar dengan assist dari baterai

GridOto.com - Masih ingat atau tidak? PT Astra Honda Motor (AHM) pernah menghadirkan Honda PCX versi hybrid di pasar motor Tanah Air!

Nama resmi yang digunakan untuk motor yang diklaim AHM sebagai motor hybrid produksi massal pertama di dunia ini, juga Honda PCX Hybrid.

Ini karena motor berteknologi hybrid parallel ini memang dikembangkan dari basis All New Honda PCX 150.

Yup PCX 150 bukan 160! Karena PCX ini sudah dihadirkan dan dijual secara resmi sejak awal tahun 2018 silam.

Sayangnya, produksi dan penjualan Honda PCX Hybrid ini dihentikan Honda pada awal tahun 2023.

"Sudah tidak dijual, kami enggak keluarkan lagi di market. Karena waktu itu sebagai langkah awal dan saat dikeluarkan dapat respons postif," ujar Marketing Director AHM, Octavianus Dwi Putro saat dikonfirmasi GridOto pada tahun 2023.

Baca Juga: Gebyar Semarak 51 Tahun GS Astra, Puluhan Honda BeAT Dibagikan ke Bengkel dan Konsumen

Paultan
Honda PCX Hybrid Malaysia

Alasan penghentian produksi dan penjualan PCX Hybrid saat itu karena AHM mengubah fokus ke produksi motor listrik secara lokal mulai tahun 2023.

Lalu bagaimana sih tampilan, spesifikasi, fitur dan cara kerja teknologi hybrid di Honda PCX kala itu?

YANG LAINNYA