Yamaha Turun Balap Mobil Lagi Bareng Pabrikan Legendaris Ini

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 28 Maret 2024 | 20:30 WIB

Bukan balap motor, Yamaha malah ikutan ajang balap mobil listrik Formula E bareng pabrikan legendaris, ternyata ini alasannya. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Kabar mengejutkan datang dari Yamaha yang secara resmi mengumumkan keikutsertaannya di ajang balap mobil.

Kali ini, adalah kejuaraan balap mobil listrik Formula E yang jatuh sebagai pilihan comeback Yamaha di kancah balap mobil.

Yamaha sendiri tidak ikut serta di Formula E sebagai konstruktor, melainkan sebagai pemasok motor listrik untuk Lola Cars mulai musim 2024/2025 nanti.

Keikutsertaan Yamaha di kancah Formula E memang tidak mengherankan, mengingat pabrikan berlambang garpu tala tersebut juga sempat berjibaku di F1 pada dekade 90-an.

Yamaha menjadi pemasok mesin untuk berbagai tim selama 80-an akhir dan 90-an awal, meskipun gagal mencapai kemenangan selama keikutsertaan mereka.

Selain ajang comeback Yamaha di kancah balap mobil, musim Formula E 2024/2025 juga akan menjadi kali pertama Lola Cars kembali ke ajang kejuaraan dunia.

Terakhir kali Lola Cars mengkuti ajang kejuaraan dunia single seater adalah pada F1 1998 silam sebagai MasterCard Lola.

"Kami dengan senang mengonfirmasi keikutsertaan kami di Formula E," ucap Mark Preston, Motorsport Director Lola Cars Ltd pada siaran resminya, Kamis (28/3/2024).

"Ini adalah lebih dari sekadar kesempatan untuk Lola Cars kembali ke lintasan balap, melainkan juga wadah yang fantastis untuk mengembangkan teknologi," tambahnya.

Baca Juga: Mobil Formula E Gen 3 Tiba di Ancol, Dijamin Lebih Kencang Saat Balapan di Formula E Jakarta 2023