Harga Setara Rp 25 Jutaan, Fitur Motor Retro Yamaha FZ-X 2024 Ngalahin XSR 155

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 26 Januari 2024 | 19:30 WIB

penampakan motor retro baru Yamaha FZ-X 2024 (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Ia juga memiliki port pengisian untuk membantu pengguna mengisi daya gadget elektroniknya.

Sejumlah Fitur canggih tersebut belum dimiliki Yamaha XSR 155 yang dijual di Indonesia meski secara kapasitas mesin lebih besar.

Untuk spesifikasi, motor retro ini dibekali mesin silinder tunggal berteknologi Bluecore 149 cc SOHC 2-klep pendingin udara.

Jantung pacu tersebut menghasilkan tenaga 12,2 dk di 7.250 rpm dan torsi maksimum sebesar 13,3 Nm di 5.500 rpm.

yamaha-motor-india.com
pilihan warna Yamaha FZ-X 2024

Yamaha FZ-X 2024 memastikan keamanan pengemudi dengan rem cakram di roda depan dan belakang, sedangkan ukuran bannya masing-masing adalah 100/80-17 dan 140/60-17.

Untuk harganya, motor baru ini dibanderol mulai 136.200 - 137.200 Rupee atau setara Rp 25,9 jutaan sampai Rp 26,1 jutaan (kurs 1 Rupee = Rp 190,32 per 26 Januari 2024).