Xiaomi SU7, Mobil Listrik Raksasa Ponsel yang Teknologinya Mantap!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Minggu, 31 Desember 2023 | 14:45 WIB

Xiaomi SU7 adalah mobil listrik pertama raksasa ponsel Xiaomi. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Salah satu realisasi investasi tersebut adalah pengembangan tiga e-motor yang disebut sebagai HyperEngine.

Pada SU7 versi awal, Xiaomi menyematkan pilihan satu motor HyperEngine V6 penggerak roda depan atau kombinasi HyperEngine V6 dan Hyper Engine V6s penggerak semua roda.

Xiaomi
Motor listrik Xiaomi SU7

Baca Juga: Wow! Dua Brand Smartphone Ingin Ikut Terjun ke Dunia Otomotif, Mau Bikin Mobil Listrik?

Satu motor listrik HyperEngine V6 mampu berputar hingga 21.000 RPM menghasilkan tenaga 220 kW atau 295 dk dan torsi 400 Nm.

Ditambah dengan HyperEngine V6s bertenaga 275 kW atau 368 dk dan torsi 500 Nm, SU7 penggerak semua roda mampu melontarkan tenaga hingga 495 kW atau 664 dk dan torsi 838 Nm.

Soal baterai, Xiaomi menyiapkan dua rasa baterai yaitu Lithium Iron Phosphate (LFP) dari BYD dan Nickel Manganese Cobalt (NMC) dari CATL.

Paling besar, Xiaomi SU7 mendapatkan baterai berkapasitas 101 kWh dengan jarak tempuh klaim mencapai 800 kilometer.

Tapi perlu disebutkan, Xiaomi juga tengah mengembangkan baterai sendiri berkapasitas 150 kWh dengan jarak tempuh target 1.200 km.