Yamaha Luncurkan Cruiser V-Twin 250 Cc Baru, Bisa Ngacir 313 Km Sekali Full Tank

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 27 November 2023 | 13:35 WIB

penampakan cruiser V-Twin baru Yamaha V-Star 250 model year 2024 (Naufal Nur Aziz Effendi - )

 Untuk kaki-kaki, motor ini dibekali suspensi depan teleskopik diameter 33 mm dengan travel 140 mm, sedangkan di belakang pakai dual shockbreaker.

Pengereman depan mengandalkan disc brake 282 mm dengan kaliper piston ganda, sementara di belakang masih mengandalkan sistem teromol.

Demi memperkuat kesan klasik, peleknya menggunakan model jari-jari yang dibalut ban ukuran 3.00-18 di depan dan 130/90-15 di belakang.

Fitur-fiturnya tergolong jadul, seperti pencahayaannya masih pakai bohlam halogen dan panel instrumennya pun full analog.

yamaha-motor.ca
Yamaha V-Star 250 punya tampilan ala big bike

Hal tersebut bisa dimaklumi karena Yamaha V-Star 250 menyasar konsumen yang ingin menikmati riding cruiser ringan dengan tampilan ala big bike.

Motor baru ini juga diklaim ramah untuk pengendara pemula karena penyaluran tenaganya halus, tarikan kopling enteng, dan posisi jok rendah cuma 685 mm.

Yamaha V-Star 250 dijual seharga MSRP 6.199 Dollar Kanada atau setara Rp 70,5 jutaan (kurs 1 Dollar Kanada = Rp 11.381,53 per 27 November 2023).