TVS Ronin Special Edition Meluncur, Tampilan Motor Retro Ini Jadi Tambah Atraktif

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 30 Oktober 2023 | 09:55 WIB

Penampakan TVS Ronin Special Edition yang meluncur di India. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Fitur slipper clutch turut disematkan pada motor ini untuk membantu pengendara saat berkendara.

Geser ke kaki-kaki, motor ini dilengkapi dengan suspensi upside-down di bagian depan dan monoshock di bagian belakang.

Pelek yang disematkan berdiameter 17 inci dengan model alloy nine spoke, dibalut ban tubeless ukuran 110/70 di depan dan 130/70 di belakang.

tvsmotor.com
Detail kokpit TVS Ronin yang memiliki panel instrumen dengan letak asimetris.

Instrumen cluster di motor ini mengadopsi model full digital dengan penempatan yang tidak lazim, yaitu lebih condong ke kiri.

Untuk harganya, TVS Ronin Special Edition dibanderol 172.700 Rupee atau setara Rp 32,9 jutaan (kurs 1 Rupee = Rp 190.74 per 29 Oktober 2023)