Test Ride Piaggio MP3 300 HPE Sport, Roda Tiga Paling Indonesia, Dimensinya Pas!

Rangga Kosala - Kamis, 12 Oktober 2023 | 18:47 WIB

Test ride Piaggio MP3 300 HPE Sport, skutik roda tiga yang sporty (Rangga Kosala - )

Secara tampang, dilihat dari depan MP3 300 HPE Sport terlihat mengintimidasi. Paduan dua buah headlamp besar berikut windshield dan dua roda seolah ingin menerkam apapun yang ada di depannya.

Rangga/Otomotif
Piaggio MP3 300 HPE Sport menggunakan headlamp halogen besar dengan DRL LED di bawahnya

Beralih ke samping, bodi besar MP3 didukung oleh jok gambot yang dapat menyokong pengendara dan penumpang dengan baik.

Di ujung buritan terdapat tail lamp dengan lampu LED.

Rangga/Otomotif
Stoplamp besar mengisi buritan Piaggio MP3 300 HPE Sport

Anehnya sein depan dan belakang tidak terintegrasi dengan bodi dan pakai model terpisah.

Rangga/Otomotif
Lampu sein Piaggio MP3 300 HPE Sport keluar bodi terasa aneh dan rawan terantuk

Fitur & Teknologi
Fitur-fitur yang terdapat pada MP3 300 HPE Sport terbilang lengkap. Tapi jika dibandingkan dengan motor sekelas atau bahkan di bawahnya, agaknya fitur MP3 terlihat inferior.

Contohnya seperti di panel instrumen, MP3 masih menggunakan layar LCD analog dengan background biru.

Baca Juga: Bedah Fitur New Vespa GTV, Lampu di Bawah dan Spido LCD Bulat