Kijang Innova Diesel Baru Masih Dijual, Lebih Irit Dari Zenix Bensin?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 30 Mei 2023 | 20:15 WIB

Ilustrasi Toyota Kijang Innova Reborn diesel. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Innova Reborn diesel memiliki mesin empat silinder turbo diesel 2.393 cc yang mampu menghasilkan tenaga 147 dk dan torsi 360 Nm.

Tenaga dan torsi mesin longitudinal tersebut disalurkan ke roda belakang lewat transmisi 6-percepatan otomatis pada varian 2.4 G AT.

Sementara untuk Zenix bensin, ia mendapatkan mesin 1.987 cc transversal bertenaga 172 dk dan torsi 205 Nm serta transmisi CVT yang menyalurkan tenaga ke roda depan.

Soal konsumsi bahan bakar, Innova Reborn diesel mampu mencatatkan angka 12,4 km/l di rute Dalam Kota.

Aries Aditya/GridOto.com
Mobil baru Toyota Kijang Innova Zenix V Gasoline

Baca Juga: Perbandingan Biaya Pajak Tahunan Toyota Innova Zenix V dan Q Hybrid, Berapa Sih?

Di sisi lain, penerusnya yang sudah penggerak roda depan dan bertransmisi CVT itu mencatatkan angka 13,1 km/l di rute yang sama.

Menariknya untuk rute Tol dengan kecepatan rata-rata 90 km/jam, Innova Reborn diesel mampu mencatatkan angka 17,1 km/l.

Angka tersebut membuat Innova Reborn diesel lebih irit 1 km/l dari Zenix bensin yang mencatatkan 16,1 km/l.