Kembaran Ayla dan Agya di Negara Tetangga Mejeng Tanpa Kamuflase, Sinyal Peluncuran Semakin Dekat?

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 9 Februari 2023 | 14:20 WIB

Generasi terbaru Daihatsu Ayla dan Toyota Agya sudah tampil tanpa kamuflase di Malaysia, sebentar lagi meluncur di Indonesia. (Muhammad Rizqi Pradana - )

Hanya saja, generasi terbaru Perodua Axia hanya akan dijual dengan pilihan mesin 1.000 cc tiga silinder dengan transmisi otomatis D-CVT.

Tapi untuk Daihatsu Ayla dan Toyota Agya di pasar Indonesia, mesinnya akan jauh berbeda ketimbang saudaranya di Malaysia tersebut.

Karena dari bocoran yang diterima GridOto.com, Daihatsu Ayla dan Toyota Agya terbaru nantinya akan punya pilihan mesin 1.000 cc turbo dan 1.200 cc Naturally Aspirated (NA).

Mesin yang akan digendong tersebut, bisa dibilang serupa dengan Toyota Raize maupun Daihatsu Rocky.

paultan.org
Tampilan interior Perodua Axia terbaru, kembaran Daihatsu Ayla dan Toyota Agya di Malaysia.

Adapun pilihan mesin 1.000 cc turbo akan disematkan untuk varian non-LCGC dari kedua mobil tersebut, atau setidaknya untuk Toyota Agya.

Yup, Toyota Agya generasi terbaru disebut-sebut akan memiliki versi non-LCGC seperti Honda Brio untuk pertama kalinya.

"Informasi yang gue terima sih all new hatchback, ada varian LCGC (Low Cost Green Car) dan non LCGC," tutur sumber terpecaya GridOto baru-baru ini.

"Gue rasa sih kemungkinan besar Toyota Agya. Jadi kayak Honda Brio gitu yang ada varian Satya dan RS, kali ya," imbuhnya.

Baca Juga: Rumor Peluncuran Toyota Agya Generasi Terbaru Berhembus Kencang, Bakal Ada Varian Non LCGC?

Apakah bocoran tersebut menjadi kenyataan atau tidak, kita tidak perlu menunggu lama untuk mengetahui jawabannya.

Karena di Malaysia, Perdua Axia generasi terbaru akan meluncur pada 14 Februari nanti dengan perkiraan harga mulai dari 38.600 ringgit hingga 49.500 ringgit/

Jika dirupiahkan, maka setara dengan Rp 135,9 juta hingga Rp 174,2 juta (kurs 1 ringgit = Rp 3.520 per 9 Februari 2023).

Sementara di Indonesia, Daihatsu Ayla dan Toyota Agya terbaru gencar diperkirakan meluncur di IIMS 2023 yang dimulai pada 16 Februari atau selambat-lambatnya Maret nanti.