KIA Pregio dan Truk Hino Adu Banteng di Hutan Baluran, Selip Jadi Penyebab Utamanya

Dia Saputra - Rabu, 18 Januari 2023 | 16:05 WIB

Kondisi KIA Pregio setelah terlibat adu banteng dengan truk Hino di Jalan Raya Baluran, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Rabu (18/1/2023) (Dia Saputra - )

GridOto.com - KIA Pregio terlibat adu banteng dengan truk Hino di Hutan Baluran, Situbondo, Rabu (18/01/2023).

Kecelakaan itu terungkap saat ada seorang warga yang melintas di Jalan Raya Baluran Km 243, Banyuputih, Situbondo.

Mengetahui ada kecelakaan, warga langsung bergegas memberi pertolongan kepada sopir KIA Pregio dan tuk Hino.

KIA Pregio itu dikemudikan oleh Hartono (44) warga Dusun Lawang Kedaton, Desa Andung Biru, Kecamatan Tiris, Situbondo.

Sedangkan truk Hindo dikemudikan oleh Anas Solihuddin (44) warga Desa Masanganwetan, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.

Melansir Surya.co.id, untungnya tidak ada korban jiwa dalam insiden yang melibatkan kedua kendaraan tersebut.

Dari beberapa informasi, kecelakaan bermula saat truk melaju dari arah barat menuju timur.

Tiba-tiba truk bernomor polisi S-8413-SC mengalami slip dan membuat lajunya semakin ke kanan.

Pada waktu yang sama, KIA Pregio melaju dari arah berlawanan atau dari Kabupaten Banyuwangi.

Baca Juga: KIA Pregio Tabrak Nenek Hingga Tewas, Pengemudi Gagal Kabur, Nyaris Diamuk Massa

Karena jarak semakin dekat, adu banteng antara keduanya tak dapat dihindari sama sekali.

Pengemudi truk alami luka serius di area tangan, sedangkan sopir KIA Pregio mengalami luka ringan.

Kedua korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapat pertolongan.

Kanit Laka Polres Situbondo, Ipda Kadek Yasa juga membenarkan adanya kecelakaan tersebut.

"Dari informasi yang kami terima, truk mengalami selip sebelum terlibat kecelakaan," ungkap Kadek.

Namun, hingga saat ini pihaknya belum membocorkan berapa kerugian akibat kecelakaan tersebut.

Untuk kondisi KIA Pregio sendiri sudah rusak parah, hingga bumper depannya terlepas.

Selain itu, kaca depan hingga pintu depannya juga remek akibat terkena benturan cukup keras.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Kronologi Sopir Truk Asal Sidoarjo Alami Laka di Jalan Hutan Baluran Situbondo, Mendadak Selip