Sekilas Mirip WR155R, Tapi Lebih Sangar, Supermoto Ini Gendong Mesin DOHC, Lihat Speknya

Muhammad Farhan - Selasa, 3 Januari 2023 | 15:10 WIB

Sinnis SM-R 125, supermoto bermesin DOHC (Muhammad Farhan - )

GridOto.com - Pabrikan motor ini berani beda! Bikin motor baru kategori supermotor bermesin DOHC, lihat tampang dan speknya.

Merupakan merek kerjasama pabrikan Inggris dan Tiongkok, Sinnis meluncurkan motor bernama SM-R 125 di pasar Eropa.

Motor tersebut adalah versi supermoto dari Sinnis SM-XE 125, varian trail yang memiliki basis serupa.

Secara tampang memang khas motor trail dan supermoto, punya postur ramping dan jenjang yang sekilas mirip Yamaha WR155R.

Desain bodinya pun tampak tajam dan minimalis, memperkuat kesan tangguh dan sporty bagi pengendaranya.

sinnismotorcycles.com
Sinnis SM-R 125 punya lampu full LED dan rem ABS dual channel

Namun motor ini punya beberapa keunggulan dibandingkan produk sejenis yang beredar di Tanah Air.

Seperti pakai lampu full LED, diantaranya headlamp LED dengan DRL serta desain lampu sein LED yang tampak berbentuk ringkas.

Serta suspensi upside down kekar berdiameter 54 mm, dengan suspensi belakang monosok dengan link.

Nah tentu saja daya tarik Sinnis SM-R 125 ada di sektor mesinnya, sebab meski hanya 125 cc tapi pakai konfigurasi DOHC 4 katup berpendingin cairan.