Test Ride Lengkap Alva One, Bongkar Performa, Jarak Tempuh dan Kenyamanan!

Muhammad Farhan,Rangga Kosala - Jumat, 30 Desember 2022 | 09:25 WIB

Alva One, motor listrik berdimensi setara Honda PCX dan Yamaha NMAX (Muhammad Farhan,Rangga Kosala - )

Rangga/Otomotif
Area dek depan Alva One, punya dua posisi pijakan kaki

Posisi setang pipa yang lebar dan tinggi serta condong ke pengendara dipadukan dengan jok lebar membuat riding position terbilang nyaman.

Karena dek panjang dan melandai di depan, posisi kaki pun bisa berselonjor. Mengingatkan kami dengan Honda PCX.

Saat dipakai berkendara di jalan raya, Alva One handlingnya terasa lincah dan mudah dikendalikan.

Posisi baterai lithium yang terletak di dasar bagasi agaknya juga menyumbang center of gravity yang rendah, menambah kestabilan motor.

Namun peredaman suspensi rasanya perlu diperbaiki, yang depan gampang bottoming sedang belakang terasa ajrut-ajrutan bikin kurang nyaman.

Rangga/Otomotif
Area setang kemudi Alva One, ada tombol riding mode

Apalagi kalau kena jalan jelek dan speedtrap, untungnya suspensi belakang masih bisa disiasati karena sudah dilengkapi setelan preload.

Baca Juga: Bisa Pakai Smartphone, Begini Cara Hidupkan Motor Listrik ALVA One

Performa