Hati-hati, Ini Kondisi Ban Motor yang Licin Saat Musim Hujan

Isal - Senin, 17 Oktober 2022 | 19:40 WIB

Kondisi ban motor yang licin saat musim hujan (Isal - )

Baca Juga: Sering Bikin Kesal, Ini Penyebab Rem Motor Macet di Musim Hujan

"Terutama untuk ban yang sudah berumur, soalnya semakin berumur bannya maka karetnya akan semakin keras," jelas Dede.

"Ban yang semakin keras membuat traksi ke aspal berkurang sehingga licin saat dipakai di musim hujan," tambah pria yang tokonya ditunjuk sebagai Maxxis Motorcycle Tire Centre (M2TC) Depok, Jawa Barat ini.

Menurut Dede, batas penggunaan ban motor paling lama 5 tahun.

"Berdasarkan rekomendasi pabrikan, penggunaan ban motor itu paling lama 5 tahun," saran Dede.

Isal/GridOto.com
Ban motor yang sudah botak

Baca Juga: Musim Hujan Datang, Pemilik Motor Jenis Bebek dan Sport Wajib Perhatikan Rantai

"Sebenarnya ketika sudah 6 tahun tapi alur ban masih tebal, ban masih bisa digunakan. Namun performanya (grip terhadap jalan) tidak sebaik ban produksi baru," tutupnya saat ditemui di Jalan Raya Parung Bingung No.17, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat.

Jadi, kalau ban motor kalian sudah berumur 5 tahun lebih namun alurnya masih tebal, disarankan untuk diganti baru.

Sebab karet ban yang keras membuat kemampuan mengigit atau traksi terhadap aspal berkurang sehingga licin apalagi dalam kondisi hujan.