Dandan Simpel Honda Supra X 125, Tampil Manis Berkeranjang, Kaki-kakinya Baru

Fedrick Wahyu - Sabtu, 17 September 2022 | 09:40 WIB

Modifikasi Honda Future 125 FI alias Supra X 125 (Fedrick Wahyu - )

Cau Chu Nho
Kaki-kaki diberi pelek Excel dan pengereman Brembo

Kemudian rem depann dimaksimalkan dengan pemakaian kaliper dua piston serta cakram model floating dari dari Brembo.

Berikutnya untuk kaki belakang, pengeremannya tetap bermodel tromol namun sudah diberi paha rem baru yang manis.

Cau Chu Nho
Suspensi belakang pakai shock Nitron

Namun untuk suspensinya kini sudah diganti dengan sok Nitron asal Inggris yang tidak kalah istimewa dari Ohlins.

Selanjutnya dari sisi dapur pacu, ubahan yang diberikan cukup ringan dan sebatas pemakaian leher knalpot titanium dan koil MSD.

Cau Chu Nho
Bagian mesin diberi leher knalpot titanium

Terakhir dari sisi bodi-bodinya masih cukup standar dengan kelir putih namun dengan aksen serat karbon di beberapa panel dan keranjang di depannya.

Alhasil dengan segala ubahan istimewa tadi, Honda Future 125 FI alias Supra X 125 ini jadi tampil lebih elegan.

Cau Chu Nho
Modifikasi Honda Supra X 125 yang manis

Baca Juga: Honda Supra X 125 Dimanja Part Mewah, Kaki-kaki Beraksen Emas

Baca Juga: Honda Supra X 125 Main Proper, Part di Setang dan Kakinya Istimewa