Mobil Baru Toyota Vios Meluncur di Laos, Ini Bedanya dengan Yaris Ativ

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 6 September 2022 | 19:00 WIB

Mobil baru Toyota Yaris Ativ telah resmi meluncur di Laos dengan nama Toyota Vios. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Setelah meluncur perdana di Thailand, mobil baru Toyota Yaris Ativ telah resmi diperkenalkan di Laos sebagai Toyota Vios.

Melansir dari Paultan dan Facebook resmi Toyota Laos, Laos menjadi negara kedua yang mendapatkan mobil baru Toyota Vios setelah Thailand

Menariknya lagi, peluncurannya di Laos juga menjadi kali pertama mobil baru Toyota Yaris Ativ generasi terbaru memakai nama Vios.

Tentu saja selain nama, Toyota Yaris Ativ versi Thailand dan Toyota Vios versi Laos memiliki persamaan dan perbedaan menarik

Secara garis besar, eksterior Vios versi Laos dan Yaris Ativ versi Thailand tampil serupa termasuk fitur-fitur eksteriornya.

Toyota Laos
Secara garis besar, Toyota Vios dan Yaris Ativ memiliki banyak persamaan di eksteriornya.

Baca Juga: Toyota Tegaskan Masih Jualan Vios di Indonesia, Stok Tersedia di Dealer, Kalau Yaris Ativ?

Sebut saja Vios dan Yaris Ativ dapat lampu depan dan belakang LED desain baru serta pelek 16 inci 7-spoke two-tone.

Nah perbedaannya tentu saja pada emblem Vios dan pelek 15 inci multi-spoke single tone khusus untuk varian transmisi manual.

Masuk ke interior, Toyota Vios mempertahankan desain interior serupa dengan Yaris Ativ tapi dengan setir kiri dan dua pilihan warna yaitu beige dan cokelat.