Kawasaki Versys 650 2022 Resmi Masuk Indonesia, Yuk Periksa Fitur Barunya

Muhammad Farhan - Senin, 6 Juni 2022 | 10:39 WIB

Kawasaki Versys 650 2022 punya desain dan fitur baru (Muhammad Farhan - )

GridOto.com - Kawasaki Versys 650 2022 resmi dijual dan masuk Indonesia pada awal Januari lalu, yuk coba periksa tampilan fitur barunya.

Model Kawasaki Versys 650 terbaru ini merupakan generasi kedua yang hadir di Tanah Air setelah generasi pertama yang meluncur di tahun 2013.

Nah perubahannya sendiri terbilang banyak di motor adventure turing tersebut, meliputi bagian tampilan hingga fitur yang terpasang.

Dilihat dari depan, desain half fairing, headlamp hingga windshield kini lebih sporty seakan menjadi Kawasaki Ninja versi adventure.

Kawasaki Motor Indonesia
Tampak belakang Kawasaki Versys 650 2022

Dibawah headlamp, dari samping terlihat ada semacam paruh yang uniknya tampak seperti winglet kalau dilihat dari bagian depan motor.

Sama seperti Versys 650 lawas, posisi ketinggian windshield tetap bisa diatur secara manual dengan total 4 mode stelan.

Sektor lampunya pun sudah menganut full LED mulai dari headlamp, sein hingga stoplamp yang kekinian dan tentu hemat daya.

Mengintip ke bagian panel instrumen, kini sudah pakai TFT full digital berwarna dengan fitur koneksi bluetooth buat smartphone.

Bisa terhubung dengan aplikasi RIDEOLOGY, berfungsi menampilan notifikasi pesan atau telpon masuk hingga informasi servis motor.