Enggak Hanya Bocor, Ini Dua Tanda Sokbreker Depan Motor Harus Diservis

Isal - Rabu, 13 April 2022 | 16:20 WIB

Ilustrasi sokbreker depan bocor di motor (Isal - )

GridOto.com - Selain bocor atau rembes, ada dua tanda sokbreker depan motor harus diservis.

Apa saja dua tanda sokbreker depan motor harus diservis? Mari kita bahas satu per satu.

1. As Sokbreker Depan Baret

As sokbreker depan baret bisa jadi tanda sokbreker depan motor harus diservis.

"Namun harus dilihat dahulu seberapa parah baretnya," buka Eko Cahyono selaku Pemilik Klinik Shock, bengkel spesialis sokbreker dan kaki-kaki motor kepada GridOto.

Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas, Ini Penyakit Sok Depan Honda BeAT yang Harus Diwaspadai

"Jika sudah terlalu dalam lebih baik ganti as sokbreker dengan yang baru," jelasnya saat ditemui pada Senin lalu (28/03).

As sokbreker baret bisa jadi penyebab oli sokbreker rembes meskipun sil sokbreker sudah diganti baru.

"Sebenarnya kalau baret as sokbreker belum terlalu dalam masih bisa dipoles (dihaluskan) tapi enggak lama pasti rembes lagi," wanti Eko.

Oya, pergantian as sokbreker juga disarankan diikuti dengan servis berupa pembersihan dan ganti oli sokbreker.