MINI Cooper S Pamer Gaya Street Racing Dengan Tongkrongan Kaki Meaty

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 17 Februari 2022 | 19:05 WIB

Modifikasi MINI Cooper S asal Thailand tampil sangar bergaya street racing (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - MINI Cooper S memang memiliki banyak daya tarik selain estetika desain berdarah modern retro.

Bahkan bicara potensi modifikasinya, MINI Cooper S kebanyakan dibikin klimis khas gaya stance atau berdandan sporty.

Tapi, tidak sedikit pula yang berani tampil agresif ala street racing, seperti modifikasi MINI Cooper S asal Thailand satu ini.

Dari penampilan luarnya, kesan sangar tampak jelas dari laburan kelir abu-abu dan decal hitam di area tengah kap mesin.

Boxzaracing
Modifikasi MINI Cooper S gaya street racing asup body kit model JCW

Hal lain yang membuatnya makin gahar ialah bodi standar lantas mengasup body kit versi MINI John Cooper Work atau JCW.

Misalnya pada area fascia, hadir bumper sporty yang membingkai gril jaring dan dipermanis lip spoiler tegas di bawahnya.

Mengisi proporsi samping Cooper S ini, jelas asupan side skirts model winglet dan spion serat karbon dari Craft Square.

Boxzaracing
Aplikasi sayap titanium di atap modifikasi MINI Cooper S street racing

Melihat ke belakang kini terpasang bumper klasik milik MINI R50 yang terlihat dekoratif dengan aksen krom melintang.