KTM Duke 390 Scrambler, Bernuansa Retro Modern, Tampang Makin Garang

Fedrick Wahyu - Selasa, 28 Desember 2021 | 20:35 WIB

KTM Duke 390 neo-retro scrambler garapan Akash Das (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Saat ini ada banyak cara atau metode modern dalam membangun motor kustom seperti teknik 3D printing.

Nah, KTM Duke 390 bergaya neo-retro scrambler ini dibangun dengan perpaduan cara modern dan konvesional.

Motor keluaran 2018 ini merupakan hasil garapan Akash Das dari Busy People yang sebenarnya seorang grafis desainer industri periklanan.

Makarand Baokar
Tampilannya jadi lebih garang dan keren

Untuk prosesnya, Akash memulainya dengan mendesainnya bentuknya secara digital lalu membuatkan bodi-bodi prototipe 3D printed.

Baca Juga: Street Tracker Berbasis KTM 300 XC-W Six Days, Tampilannya Sangar dan Modern

Lalu bodi prototipe tersebut diserahkan ke pihak lain untuk dibuat versi finalnya dengan material aluminium.

Beres dengan membuat bodi-bodinya, Akash merombak subframe dengan model bolt-on yang lebih pendek dan datar.

Makarand Baokar
Subframe dibuatkan baru dan ditumpangi jok kustom

Kemudian di atasnya terpasang jok single seat yang dipadukan dengan sepatbor aluminium kustom yang dilengkapi stoplamp LED dan rak mungil.