Motor Listrik Karya Universitas Budi Luhur Cetak Rekor, Lakukan Touring Lintas Pulau dari Jakarta Hingga Mandalika

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 5 Oktober 2021 | 16:20 WIB

Motor listrik bikinan Universitas Budi Luhur, yakni BL-SEV01 sukses cetak rekor setelah touring Jakarta-Mandalika sejauh 1.340 Km. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Motor listrik karya Universitas Budi Luhur (UBL) dengan nama Sport Electric Vehicle 01 (BL-SEV01), sudah menjalani uji coba perjalanan jarak jauh lintas pulau.

Enggak tanggung-tanggung, jarak yang ditempuh BL-SEV01 mencapai 1.340 Km dengan rute dari Jakarta menuju Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Dengan uji coba tersebut, BL-SEV01 pun memecahkan rekor motor listrik pertama buatan anak bangsa yang mampu diajak touring sejauh 1.340 Km.

Kepala Pusat Studi Kendaraan Motor Listrik Universitas Budi Luhur, Sujono, menuturkan bahwa touring Jakarta-Mandalika yang dilakukan jadi salah satu proses pembelajaran bagi dosen dan mahasiswa, khususnya di Fakultas Teknik Elektro.

"Pengujian jarak jauh ini sangat dibutuhkan BL-SEV01 untuk mengetahui ketahanan baterai dan performanya," jelas Sujono dikutip dari Tribunnews.com, Minggu (03/10/2021).

Selama perjalanan, tim dari Universitas Budi Luhur pun mengambil data teknis terkait BL-SEV01, seperti ketahanannya melewati kontur jalanan di Indonesia yang cukup beragam.

Lalu untuk spesifikasinya, BL-SEV01 dibekali dengan motor elektrik BLDC 96 Volt dengan tenaga maksimal 21 dk pada touring Jakarta-Mandalika.

Motor elektrik ini kemudian dipadukan dengan baterai 48 Ah dan controller 96 Volt 200 Ampere.

Baca Juga: Motor Listrik BL-SEV01 Karya Universitas Budi Luhur Jalani Uji Coba di Sirkuit Sentul, Begini Hasilnya