Begini Cara Bedakan Kampas Rem Motor Honda Asli dan Palsu

Muhammad Farhan - Kamis, 17 Juni 2021 | 11:40 WIB

Kampas rem asli hologram terlihat jelas (Muhammad Farhan - )

GridOto.com – Awas jangan sampai tertipu, berikut ini tips cara membedakan antara kampas rem motor Honda asli dan palsu yang beredar di pasaran.

Karena banyak dicari pengguna motor, komponen fast moving seperti kampas rem memang rentan dipalsukan.

Harus lebih waspada, sebab secara harga, kemasan, bentuk kampas rem bisa tampak mirip jika tidak teliti.

“Dari kemasan memang mirip, namun ada beberapa detail yang berbeda antara suku cadang asli HGP dan barang palsunya,” jelas Nurjito, Kepala Bengkel AHASS Wahana Artha, Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Waduh! Kampas Rem Cakram Motor Bisa Lepas Gara-gara Part Kecil Ini

Pada bagian kiri atas sebelah barcode di kemasan kampas rem asli, terdapat hologram logo Honda dan tulisan HGP yang terlihat jelas.

Sedangkan di kemasan kampas rem yang palsu tampak buram.

Kemudian pada kemasan kampas rem yang asli terdapat logo Honda di bagian nama part serta tulisan PT. AHM posisinya sejajar dengan tulisan Honda Genuine Parts di atas.

Fadhliansyah
Pada kampas rem asli terdapat kode produksi

“Perbedaan lain tentu pada material kampas rem yang dipakai. Kampas rem asli terbuat dari material non-asbestos, mengandung tembaga dengan tekstur lebih padat dan halus,” lengkapnya.

Baca Juga: Segini Biaya Ganti Kampas Rem Honda BeAT di Bengkel Resmi, Murah!