Bukan Wuling Cortez Biasa, Mesinnya Kini Bisa Produksi Torsi Sampai 190 Nm

Aditya Pradifta - Kamis, 21 Januari 2021 | 19:45 WIB

Modifikasi Wuling Cortez street racing sampai ke mesin (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Briant enggak main-main memang mengadopsi gaya street racing pada Wuling Cortez miliknya.

Buktinya, kini mesin 1.800 cc yang digendong Wuling Cortez lansiran 2018 ini mampu memproduksi tenaga hingga 149 dk dengan torsi 190 Nm.

Aditya Pradifta
Suntik teroid sampai torsi tembus 190 Nm
Keluhan tentang performa kurang bertenaga kini bukan hal mengganjal lagi bagi Briant.

"Sempet aku bingung di awal ubah apa aja, tapi pas ada kesempatan yaudah sekalian aja sektor mesin. Masih kecil sih modifikasinya cuma performanya udah terbilang lumayan," ucap Briant.

Aditya Pradifta
Mesin 1.800 Wuling Cortez jadi kencang
"Buat tenaganya aja bisa tembus di 149,9 dk, terus kalau torsinya itu di 190,9 Nm," sambungnya menukas.

Padahal jika dikomparasi dengan performa bawaan hanya mencapai 129 dk pada 5.600 rpm, sedangkan torsinya 174 Nm pada 4.600 rpm.

Aditya Pradifta
Pulley smpai throttle body diganti bikinan Undercontrol
Makanya perlu dicermati suntikkan suplemennya yang meliputi replacement filter, crandshaft pulley allumunium, dan throttle body polished and reemer.