Knalpot Spesial Untuk Drifter Nasional, Khusus Mobil 300 DK Plus

Aditya Pradifta - Rabu, 23 Desember 2020 | 18:15 WIB

Muffler special order dari ORD Exhaust untuk drifter Emmanuel Amandio (Aditya Pradifta - )

Basisnya saja, Nissan Silvia yang bermesin SR20DET punya semburan power sebesar 250 dk, apalagi jika sudah dijadikan mobil drift.

Mobil drifter Emmanuel Amandio, Nissan Silvia
"Nah karena volume lebih besar (3 hingga 4 inci), jalur flow area bisa menampung power 300 dk lebih. Sekitar 300 dk sampai 1.000 dk," tegas Odi.

Tampilannya pun sangat menarik dengan sentuhan titanium looks plus sentuhan carbon pada ujung muffler.

Baca Juga: GeBer UKM: ORD Exhaust Bermula Dari Hobi Balap Melahirkan Produk Knalpot Lokal Siap Mendunia

Aditya Pradifta
Muffler V2 Absolute dirancang dengan titanium looks
"Untuk penggunaan pada mobil harian juga bisa, misal Toyota Supra, Nissan GT-R, dan lainnya. Tapi bisa juga custom order model begini buat mobil dengan kubikasi lebih kecil," ucap Odi menukas.

"Kalau untuk mobil harian yang kapasitas mesinnya lebih kecil kita (ORD Exhaust) udah ready. Tapi kalau mobil bermesin besar paling custom order nunggu cuma seminggu. Soalnya kan perlu tanya kebutuhannya untuk apa, speknya gimana. Itu untuk riset lah," urainya lebih jauh.

Aditya Pradifta
Knalpot anyar dari ORD Exhaust untuk mobil drift Amandio
Bagi pengguna mobil harian pun enggak perlu khawatir karena knalpot model ini sudah bolt on.

Harganya dibanderol kisaran mulai dari Rp 1,9 juta hingga Rp 2,8 juta.