Daihatsu Memperkenalkan Cara Kerja Transmisi Otomatis Secara Virtual Dengan Simulator

Ryan Fasha - Selasa, 15 September 2020 | 20:29 WIB

Alat simulator transmisi otomatis mobil Daihatsu (Ryan Fasha - )

GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memberikan edukasi terkait transmisi otomatis atau matik yang digunakan pada produknya.

Mobil Daihatsu yang menggunakan transmisi otomatis seperti Ayla, Sirion, Xenia, Sigra, Terios dan Luxio.

Untuk jenis transmisi otomatis yang digunakan adalah tipe Hydraulic Automatic Transmission.

Ryan/gridoto.com
Seminar dari Daihatsu, berkendara dengan transmisi AT

Baca Juga: PSBB Total di Jakarta Kembali Berlaku, Bagaimana Nasib Taksi Blue Bird ?

Agar lebih memahami cara kerjanya, ADM memberikan pengetahuan melalui online pada Selasa (15/9) sore.

Tidak hanya itu, untuk lebih memahami secara detail, para jurnalis juga diberikan alat peraga atau simulator.

"Alat simulator ini diberikan agar saat sesi acara berlangsung bisa melihat komponen planetary gear unit yang terdapat di transmisi otomatis mobil Daihatsu," ucap Muhammad Titan Anoda selaku Corporate Planning & Communication ADM.

Ryan/gridoto.com
Alat simulator transmisi otomatis mobil Daihatsu

Dan menariknya lagi, ADM memberikan simulator bukan dalam bentuk utuh, melainkan harus dirakit terlebih dahulu pada saat acara.

"Proses perakitan dilakukan pas acara mengikuti petunjuk dari instruktur dan di sini kita juga mempraktekkan cara kerjanya," tambahnya.

Dalam materi yang diberikan tidak hanya proses perakitan planetary gear unit saja, namun juga diberikan edukasi bagaimana setiap komponen bekerja, tips and trik berkendara menggunakan transmisi otomatis dan perawatannya.

Ryan/gridoto.com
Transmisi otomatis Daihatsu bisa dilihat secara virtual

Materi diberikan oleh Aji Prima Barus, Training Development, Section Head ADM ini menjelaskan bagaimana transmisi otomatis bekerja di setiap tingkat percepatan.

"Sebelumnya kita merakit alat simulator ini bersama-sama sesuai petunjuk pemasangan," ucap Aji saat acara berlangsung.

"Setelah dilakukan perakitan, kita memberikan pengetahuan bagaimana setiap komponen bekerja pada semua rentang percepatan mulai dari gigi 1,2,3,4 sampai R (Reverse)," tambahnya.

Ryan/gridoto.com
Semua materi transmisi otomatis dijelaskan pada media online

Baca Juga: Auto2000 Tawarkan Paket Spontan, Solusi Hemat Buat Servis Toyota dengan Jam Terbang Tinggi

Komponen transmisi otomatis juga bisa dilihat secara virtual dengan aplikasi khusus dengan hanya mengarahkan kamera smartphone ke foto komponen transmisi otomatis.

Dari sini akan terlihat setiap gigi yang perputar beserta komponen yang bekerja.

"Dengan ini diharapkan akan lebih memahami tentang kinerja transmisi otomatis beserta cara pakai yang benar agar komponen bisa terjaga dan awet," pungkas Aji.