Cuma Iseng Karyawan Toyota Jepang Malah Bikin RAV4 Terpanjang di Dunia

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 7 September 2020 | 17:20 WIB

Modifikasi Toyota RAV4 jadi limousine (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Geliat modifikasi memang enggak ada habisnya, semua ubahan bodi bisa diupayakan asal terkonsep matang.

Seperti yang terjadi pada SUV Toyota satu ini, RAV4 berubah bentuk jadi lebih melar.

Pembuatnnya juga tak lain tak bukan karyawan pabrik Toyota di Jepang yang bikin Toyota RAV4 terpanjang ini menyerupai ala limusin.

Baca Juga: Toyota RAV4 Dengan Jubah Modellista Dijual di Negara Tetangga

Carbuzz
Toyota RAV4 Limousine ini hasil garapan 200 karyawan Toyota Jepang

Proyek iseng ini menghabiskan waktu selama empat bulan dan dilakukan oleh 200 karyawan pabrik.

Berubah menjadi SUV limusin, kini Toyota RAV4 ini mempunyai panel bodi tambahan di bagian tengah.

Dengan kata lain, dimensi SUV berkelir oranye ini bertambah 32 inci dengan panjang total hingga 7 meter.

Carbuzz
Dimensi Toyota RAV4 bertambah 32 inci dengan panjang total hingga 7 meter

Walau punya panjang ekstra, namun tidak lantas membuat jumlah bangku yang ada di dalam kabin bertambah.