Brake Vacuum Hose Bisa Bocor? Ternyata Begini Kata Bengkel Spesialis

Radityo Herdianto - Rabu, 26 Agustus 2020 | 12:00 WIB

Ilustrasi brake vacuum hose (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Masalah komponen brake vacuum hose dialami Toyota Kijang Innova dan Toyota Fortuner produksi Agustus 2019.

Sehingga PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan recall brake vacuum hose Toyota Kijang Innova dan Toyota Fortuner yang bermasalah.

Dari keterangan resmi disebutkan adanya indikasi brake vacuum hose Toyota Kijang Innova dan Toyota Fortuner bisa mengkerut dan mengganggu kerja sistem pengereman.

Apakah brake vacuum hose atau slang vakum rem mobil juga bisa mengalami kebocoran?

"Sebenarnya slang vakum atau slang booster itu dirancang tidak mudah bocor maupun getas," tekan Heri, kepala mekanik bengkel spesialis Toyota Sejati Motor, Blok M saat dihubungi GridOto.com.

Rianto Prasetyo/GridOto.com
Ilustrasi rem mobil bling

Baca Juga: Recall Brake Vacuum Hose Toyota Kijang Innova dan Toyota Fortuner

Namun, Heri tidak memungkiri bahwa komponen slang booster tetap bisa mengalami kebocoran.

"Slang itu materialnya karet, namanya karet lama-lama kelenturannya bisa berkurang," tutur Heri.

Terutama saat terpapar suhu panas dari mesin secara terus-terusan memperparah gejala getas karet slang.