Desain Keren Bertema Racing, Ini Dia Pemenang Honda Brio V-Mod #3

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 19 Agustus 2020 | 13:16 WIB

Pemenang Best Decal di Honda Brio V-Mod #3 (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) hari ini (19/8) resmi mengumumkan para pemenang Honda Brio Virtual Modification (V-Mod) ketiga (#3).

Pengumuman 5 pemenang Honda Brio V-Mod #3 menjadi babak pamungkas dari persaingan ketat kompetisi virtual modifikasi Honda Brio yang dimulai sejak 11 Mei hingga 31 Juli 2020.

"Saat ini Honda banyak melakukan aktivitas digital seperti Honda Brio V-Mod ketiga dan ini menjadi ajang bagi para modifikator (digital) untuk berkreasi menjadi yang terbaik disaat kontes offline belum bisa jalan. Jadi memang Brio V-Mod ini ajang yang ditunggu2," buka Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM.

istimewa
Honda Brio bertema drift buatan Muhammad Haekal Shafi jadi juara 1 Honda Brio V-Mod #3
"Honda Brio V-Mod ketiga diikuti 789 peserta meningkat dari tahun pertama yang diikuti 500-an peserta, tahun kedua 600-an peserta juga dengan peningkatan kualitas desain yang semakin baik. Membuktikan Brio V-Mod diterima dengan antusias yang tinggi," tambahnya.  

Berbeda dengan tahun sebelumnya dimana Brio V-Mod #2 mengusung konsep Racing vs Elegan, event kali ini fokus dengan tema Racing Garage.

"Minggu lalu kami sudah melakukan penyaringan 20 finalis dan sekarang akan kami umumkan juara utama. Bukan hal mudah untuk menentukan pemenang karena itu kami mengapresiasi dari pihak NMAA dan para juri yang terlibat juga terima kasih untuk seluruh peserta yang telah mengirimkan karya terbaiknya," kata Yusak lagi.

istimewa
Buritan HOnda Brio drift buatan Muhammad Haekal Shafi
Adapun juara 1 Honda Brio V-Mod #3 kali ini diraih Muhammad Haekal Shafi, juara dua direbut Deden Deshmahikmawan, dan juara ketiga diraih Mochamad Rizal. Masing-masing mendapatkan uang tunai senilai Rp 15 juta, Rp 10 juta, dan Rp 7 Juta.

Sementara pemenang lain merupakan peraih Best Decal atas nama Pranoyo Aditya. Dan social media winner direbut Muhammad Azra.

"Honda Brio V-Mod yang saya buat mengambil konsep racing ala mobil drifting. Kenapa saya pilih drifting karena saat ini lumayan banyak orang yang suka drift jadi saya cari-cari referensi tentang drift di Google terkhusus untuk konsepnya dan menyesuaikan konsep itu dengan regulasi yang ditetapkan," kata Muhammad Haekal Shafi.

istimewa
Juara 2 Honda Brio V-Mod #3 atas nama Deden Deshmahikmawan
Beberapa faktor jadi pertimbangan mengapa Brio V-Mod buatan Haikal menjadi juara selain ialah kualitas digital yang oke.

"Kami mempertimbangkan faktor kemungkinan jika mobil ini diaplikasikan ke unit aslinya. Jadi unsur aerodinamis, desain, fungsi yang disematkan harus dperhatikan, bahkan detail interior juga disebut, ini luar biasa," kata Andre Mulyadi, selaku founder NMAA yang mengawal penjurian Honda Brio V-Mod #3 ini.

istimewa
Juara ketiga Honda Brio V-Mod #3 atas nama Muhammad Azra
Meski ada pertanyaan menyeruak terkait bagaimana konsep drifting yang notabene mobil penggerak belakang (RWD) diaplikasi pada Brio yang aslinya berpenggerak roda depan (FWD).

"Jadi penilaian basic itu dari tema dan konsep desain visualnya. Konsepnya drifting visual dan aplikasinya, padu padan bumper, wide body dan sebagainya sementara sisi misalnya sistem penggerak dan mesin enggak disentuh dan masuk poin penilaian," kata tambah Andre.