Bergaya Retro, Honda Kembangkan Motor Listrik Dari Basis CB125R

Ahyan Putra - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 10:09 WIB

Honda kembangkan motor listrik berbasis CB125R (Ahyan Putra - )


GridOto.com - Banyak produsen otomotif di seluruh dunia berlomba-lomba mengembangkan kendaraan listrik. Salah satunya pabrikan asal Jepang yakni Honda.

Belum lama ini, tersiar kabar Honda sedang mengembangkan motor listrik terbaru bergaya retro yang terinspirasi dari Neo Sports Cafe.

Dari desain yang beredar, motor listrik tersebut disinyalir menggunakan basis CB125R.

Melansir dari Visordown.com, jantung penggerak dari motor ini menggunakan tenaga listrik yang sangat kecil dan ringan.

Baca Juga: Blueprint Honda Super Cub Listrik Bocor, Konsep Seperti Model Lama

Dari desain, terlihat ada gir pada komponen motornya.

Sepertinya Honda memilih rantai sebagai penggerak roda.

Berbeda dengan motor listrik lainnya yang banyak memilih menggunakan belt karena dinilai lebih ringan dan menghasilkan suara yang halus.

Visordown.com
Gambar paten motor listrik Honda berbasis CB125R

Sementara pada komponen lainnya seperti rangka, suspensi, dan sistem pengereman, tampak tak berbeda dengan motor yang menjadi basisnya yakni CB125R.

Baca Juga: Untuk Pengembangan Motor Listrik, Honda Tak Mau Main-main