Unik, CBR250RR SP Garuda x Samurai, Bodi Kanan Kiri Beda Gambarnya

Dimas Pradopo - Jumat, 31 Juli 2020 | 11:26 WIB

CBR250RR SP Garuda x Samurai (Dimas Pradopo - )

CBR250RR SP Garuda x Samurai

Selain warna baru, CBR250RR SP ini hadir dengan mesin baru.

Mesinnya masih mengusung dua silinder segaris 250 cc dengan konstruksi kepala silinder DOHC tapi dengan beragam penyempurnaan.

Di ruang bakarnya, piston dengan dengan profil yang lebih tinggi. Lengkap dengan penyempurnaan saluran udara masuk ke ruang bakar dan konstruksi bagian dalam knalpot.

Perubahan lain difokuskan untuk mengurangi gesekan, maka dipasang per klep baru, balancer shaft yang lebih kecil, kruk as yang lebih kuat dengan carburizing treatment.

Hasilnya power dan torsi jadi lebih besar jika dibandingkan dengan versi sebelumnya.

CBR250RR SP Quickshifter

Honda mengklaim performanya 30 kW atau 41 PS atau 40,42 DK @ 13.000 rpm untuk tenaga maksimalnya, sedang torsinya mencapai 25 Nm @ 11.000 rpm.

Bandingkan dengan CBR250RR sebelumnya, powernya hanya 28,5 kW atau 38,7 PS atau 38,1 DK @ 12.500 rpm dan torsi maksimumnya 23,3 Nm @ 11.000 rpm.

Fitur lainnya, sama seperti CBR250RR baru di Jepang, sudah dilengkapi dengan assist and slipper clutch. Satu lagi, kini CBR250RR sudah dilengkapi dengan quickshifter up and down.