Belum Ada 24 Jam Diantar dari Dealer Honda BeAT Raib Digondol Maling, Wajah Pelaku Terekam CCTV

Dia Saputra - Senin, 6 Juli 2020 | 21:20 WIB

Honda BeAT jadi sasaran maling (Dia Saputra - )

GridOto.com - Honda BeAT warna merah yang baru datang dari dealer raib digondol maling di Jalan Haji Leman 2, Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

BeAT milik Fredi baru tiba di rumah kontrakannya di Jalan Haji Leman 2, Bintaro pada Sabtu (04/07/2020).

Namun belum sampai 24 jam, skuter skutik yang baru datang dari dealer tersebut sudah hilang.

Kahfi, pemilik kontrakan menjelaskan jika BeAT milik Fredi hilang pada Minggu (05/07/2020).

Baca Juga: Intip Biaya Pajak Tahunan Ducati Panigale, Bisa Dapat Honda BeAT Seken Nih

"Padahal Surat Tanda Kendaraan (STNK) dan pelat nomor belum diterima oleh pemiliknya," jelas Kahfi dilansir dari TribunJakarta.com, Senin (06/07/2020).

Ia menuturkan jika Fredi sudah melapor ke Polsek Pesanggrahan.

Namun pihak kepolisian menjelaskan jika akan diproses setelah surat-surat sudah lengkap.

Meski begitu, wajah pelaku yang membawa kabur BeAT warna merah dengan jelas terekam CCTV dan sudah diunggah di Instagram @Jakarta.terkini.

Baca Juga: Sempat Turun Harga, Banderol Honda BeAT Seken Kembali Naik, Ini Penyebabnya

Tampak dalam video, pelaku melancarkan aksinya seorang diri.

Menurut Kahfi, pelaku sempat mondar-mandir untuk mengamati lingkungan sekitar.

"Pelaku juga sempat naik ke atas sebelum melancarkan aksinya untuk mengondol BeAT milik korban," pungkasnya.

Terlepas dari hal itu, AKP Esti Handayani, Kaur Bin OPs Reskrim Polrestabes Semarang menjelaskan jika mengunci setang ke arah kiri atau kanan tidak menjamin aman dari aksi curanmor.

Baca Juga: Bisa Substitusi, Segini Harga Komponen Fast Moving New Honda BeAT

"Karena ada pelaku yang menendang setang yang dikunci ke arah kanan sampai lepas juga," ungkap AKP Esti Handayani dilansir dari TribunJateng.com.

Ia menjelaskan agar motor lebih aman setelah dikunci setang, sebaiknya diberi pengaman tambahan seperti gembok pada piringan cakram.

"Atau kalau mau lebih aman lagi, bisa menggunakan alarm," pungkasnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Aksi curanmor terekam cctv di Jalan Bintaro Kesehatan Gg. Haji Leman 2, Jakarta Selatan Minggu, 5/7/2020. Jika ada yang mengenali ciri-ciri pelaku bisa hubungi pihak kepolisian. .. Untuk info terkini di Jakarta..? . Follow @jakarta.terkini Follow @jakarta.terkini Follow @jakarta.terkini ???? . Jakarta terkini, dekat dengan Jakarta! . . . . . #jakartaterkini #jakartainfo #infojakarta #jakarta #jakartabarat #jakartaselatan #jakartatimur #jakartapusat #jakartafood #jakartautara #jakartaevent #jktinfo #jakartaphotographer #jakartaonlineshop #jakartaphotography #jakartans #jakartahits #explorejakarta #persijajakarta #persija #persijaday #lokerjakarta #muajakarta #curanmor

Sebuah kiriman dibagikan oleh Jakarta Terkini (@jakarta.terkini) pada

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Baru Tiba dari Dealer Hari Sabtu, Tak Sampai 24 Jam Motor Fredi Raib Digondol Maling di Pesanggrahan